Strategi Jitu Pelaku UMKM Hadapi Krisis COVID-19
Selasa, 14 April 2020 | 07:00 WIB
LINKUMKM - Penambahan kasus positif COVID-19 di berbagai daerah menjadikan pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) khawatir. Sebab, wabah tersebut secara tidak langsung berdampak pada kestabilan bisnis mereka.
Meski di rumah, para pengusaha diminta untuk tetap optimis di tengah kondisi ekonomi global dalam kondisi yang tidak pasti. Berikut tiga stategi jitu yang bisa dilakukan pelaku UMKM untuk tetap menghasilkan omzet di tengah krisis COVID-19.
1. Komunikasi dengan Pelanggan
Elemen utama bagi pelaku UMKM adalah komunikasi. Saat ini, faktor komunikasi dipermudah berkat kehadiran teknologi dan internet yang membuat komunikasi dengan pelanggan dengan mudahnya dapat dilakukan setiap saat. Manfaatkan aplikasi yang ada mulai dari WA, Telegram, Line, dan aplikasi messenger lainnya untuk menjalin komunikasi dengan pelanggan.
2. Gunakan Media Sosial
Keberadaan media sosial harus dimanfaatkan dengan maksimal untuk memasarkan bisnis. Para pelaku UMKM dapat memasarkan usaha mereka tanpa perlu keluar rumah hanya lewat media sosial khusus usaha. Pastikan pelaku UMKM memasarkan produknya melalui foto atau video ditambah deskripsi yang menarik untuk mengundang calon pembeli.
3. Digitalisasi Bisnismu
Era digital menghadirkan berbagai kemudahan bagi para pelaku usaha untuk mengelola usaha. Digitalisasi bisnis menjadi pilihan penting untuk meningkatkan performa bisnis serta mengembangkan bisnismu. Pelaku usaha dapat meminimalisir kesalahan dalam pekerjaan dengan menggunakan aplikasi bisnis. Salah satunya dapat dilakukan dengan aplikasi K-SIR, K-SIR LINKUMKM adalah aplikasi berbasis android yang berafiliasi dengan WirausahaBRIlian untuk membantu pelaku UMKM untuk mengelola keuangan bisnisnya.
Semoga usahamu dapat terbantu ya. Ingat, tetap selalu waspada, lindungi diri, lindungi sesama, dan mari bersatu, bekerja sama, gotong royong menghadapi Covid-19.