UMKM Banyuwangi Buat Kompor Induksi Digandeng PLN

Kamis, 22 Agustus 2019 | 16:19 WIB

Ilustrasi (Foto: Istimewa)

LINKUMKM -  PT PLN (Persero) menggandeng UMKM Banyuwangi untuk memperluas efektivitas penggunaan kompor listrik induksi di masyarakat.

Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas, mengatakan, rencananya akan dipusatkan di tiga lokasi kuliner. PLN akan menjajal efisiensi kompor induksi dibaanding kompor gas yang selama ini mereka pakai.

“Jadi ini merupakan pilot project PLN dengan UMKM untuk sosialisasi penggunaan kompor listrik. Awalnya dipilih tiga kluster UMKM dulu. Bila sukses, program ini akan diperluas. Kami mendukung program konversi ini,” kata Anas.

Executive Vice President Pemasaran dan Pelayanan Pelanggan PLN, Edison Sipahutar menjelaskan UMKM ini akan diberikan kompor induksi gratis. Pembagian kompor ini akan difokuskan pada tiga kluster UMKM kuliner yang ada di Banyuwangi.

Edison mengatakan, awalnya PLN akan memberikan kompor listrik secara cuma-cuma. UMKM tinggal memakai kompor induksi ini.

Edison mengatakan bahwa kompor induksi listrik banyak memiliki keunggulan.

Selain harganya yang pasti lebih irit dibanding kompor lainya, kompor ini juga ramah lingkungan. Sehingga ini bisa dikatakan sebagai upaya konversi energi.

Dari beberapa penelitian, kompor induksi lebih efisien. Dari sisi biaya kompor ini irit 20 persen dibandingkan kompor gas.

Selain, kompor listrik, nantinya UMKM juga akan dilengkapi fasilitas internet.

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x