Kinerja Otak Meningkat Jika Konsumsi Ini

Senin, 13 Maret 2023 | 08:00 WIB

Ilustrasi (Kompas.com)

LINK UMKM -  Terkadang Sobat LinkUMKM mudah lelah ketika terlalu memikirkan banyak hal. Otak jadi terbebani karena terlalu banyak berpikir. Sehingga dibutuhkan asupan makanan ataupun minuman yang dapat meningkatkan kinerja otak. Makanan yang dikonsumsi berdampak besar pada struktur otak. Memakan makanan yang meningkatkan fungsi otak bisa mendukung kinerja otak dalam jangka pendek maupun jangka panjang.

Penting menjaga otak agar tetap dalam kondisi yang baik agar dapat bekerja secara optimal. Makanan berperan dalam menjaga maupun meningkatkan kinerja otak. Melansir Kompas.com berikut beberapa makanan dan minuman yang dapat meningkatkan kinerja otak.

1. Kafein

Zat seperti kafein memiliki manfaat untuk otak. Kafein dapat memberikan energi dan membantu meningkatkan konsentrasi. Seperti meminum pada kopi, coklat, minuman berenergi. Namun demikian, sebaiknya dibatasi mengkonsumsi makanan dan minuman yang mengandung kafein. Karena bisa menyebabkan gangguan tidur, peningkatan detak jantung dan merasa gelisah.

2. Gula

Salah satu sumber bahan bakar di otak, dapat memberikan kekuatan dalam berpikir, meningkatkan memori dan mental. Gula disini yaitu glukosa yang diperoleh dari makanan dan minuman yang kemudian diproses oleh tubuh. Menurut Kemenkes, anjuran konsumsi gula untuk dewasa yaitu 20 % dari total energi (200 kkal) atau setara 4 sendok per hari.

3. Sarapan pagi

Jangan sampai sarapan pagi terlewat karena sarapan dapat meningkatkan fokus dan ingatan. Sarapan yang disarankan adalah susu, biji-bijian berserat tinggi serta buah-buahan. 

4. Ikan

Sumber protein yang dapat meningkatkan kinerja otak. Terdapat pula omega-3 yang merupakan poin penting kesehatan otak. Omega-3 merupakan lemak yang berfungsi sebagai penunjang kekuatan otak.  Disarankan memakan ikan 2 porsi setiap minggunya.

5. Kacang-kacangan dan biji-bijian

Sumber antioksidan dan vitamin E yang baik untuk tubuh seperti kacang dan biji-bijian ini baik pada tubuh terlebih lansia. Konsumsi 1 ons kacang perhari juga bisa memberikan kalori, lemak dan gula yang dibutuhkan tubuh.

6. Suplemen

Minum suplemen penambah seperti vitamin B, C, E, beta-karoten dan magnesium. Namun disarankan untuk konsultasi terlebih dahulu.

Selain itu bisa juga menjaga asupan gizi dan tips lainnya yaitu tidur cukup, cukup asupan cairan, rutin olahraga, meditasi dan rekreasi.

***

GN/PTH

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x