Raih Untung Jualan Kaos Polos
Selasa, 29 Maret 2022 | 16:00 WIB
LINKUMKM - Tren fashion yang sedang digemari anak muda kerap berubah-ubah. Desain dan warna yang ditampilkan akan mempengaruhi penjualan.
Untuk mengakali ongkos produksi, sejumlah orang memilih berjualan kaos polos. Dengan bahan kaos cotton combed 30s para pembeli akan tertarik.
Kesederhanaan desain, tanpa embel-embel apapun, membuat penggunanya merasa santai. Para pembeli tidak harus khawatir dengan keaslian atau merek desain yang ada.
Meski terdengar menarik, berjualan kaos polos perlu modal yang besar. Kamu harus siap dengan permintaan dalam jumlah besar dan harga yang miring.
Melansir Kumparan.com, seorang pemilik usaha kaos polos di Bekasi Selatan, Anton Anugerah mengatakan, bisnis semacam ini harus terus memperbarui pengetahuan mengenai warna yang digemari anak muda.
Misalnya, pada 2019, warna-warna jenis pastel digemari anak muda.
Anton mengatakan, selain warna, dia juga memperhatikan tren yang populer di kalangan anak muda. Dia mencontohkan gaya pakaian artis K-Pop kerap dicontoh kawula muda.
Dengan rumusan sederhana itu, tiap pekan, Anton bisa membawa pulang uang sebesar Rp5 juta. Untung akan semakin besar ketika dia berhadapan dengan pesanan partai besar dalam acara atau agenda yang bersifat massa.
Sebab, bermodal kaos polos, dia dapat menyediakan sablon.
Nah, bagaimana tertarik berbisnis semacam ini?