Masakan untuk Buka Terlaris di Pasar Benhil
Sabtu, 11 Mei 2019 | 21:41 WIB
LINKUMKM - Pasar Takjil Bendungan Hilir (Benhil) menjadi pusat panganan untuk buka di Jakarta. Sejumlah makanan laris diserbu pembeli.
Diantara berbagai masakan yang disajikan, ada tiga masakan yang paling banyak diincar pembeli. Tiga masakan itu diantaranya, yaitu, cumi sambel ijo, gulai rebung, dan gulai telur ikan.
Seorang penjual di Pasar Benhil mengatakan, tiga menu masakan itu laris diserbu pembeli sejak siang. Sebelum masa berbuka tiba.
Cumi sambel ijo sebetulnya merupakan makanan terlaris sejak ramadan tahun-tahun sebelumnya. Pembelinya mulai dari ibu rumah tangga hingga pekerja proyek.
Makanan khas padang, gulai rebung juga menjadi masakan favorit lain. Bambu muda diiris tipis dan direbus menggunakan santan dengan bumbu gulai khas masakan Padang.
Cumi sambel ijo dan gulai rebung dijual dengan harga Rp15 ribu per porsi. Satu porsi dapat dikonsumi untuk tiga hingga empat orang.
Menu masakan yang favorit yaitu gulai telur ikan. Menu ini banyak dicari karena telur ikan termasuk sulit dicari di pasaran.
Nah, dengan referensi semacam ini, kamu dapat memikirkan menu apa saja yang bisa dijual selama Ramadan. Balado jengkol, rendang, ikan tuna asam manis, urap, merupakan beberapa referensi menu lain yang dapat kamu jual.