5 Strategi Jitu Tingkatkan Penjualan Toko Online

Jumat, 31 Desember 2021 | 10:41 WIB

Ilustrasi penjualan online (Foto: pixabay)

Brilian - Saat ini sudah banyak bertebaran toko online yang menawarkan berbagai macam produk. Konsekuensinya persaingan antar toko online untuk mendapatkan pembali semakin ketat.

Di sisi lain, semua pemilik toko online tentu ingin terus meningkatkan penjualannya. Pertanyaannya adalah bagaimana cara meningkatkan penjualan toko online di tengah persaingan yang semakin ketat?

Berikut strategi yang dapat Anda lakukan untuk meningkatkan penjualan toko online:

1. Testimoni pelanggan
Anda bisa menggunaan testimoni pembeli atau pelanggan sebagai salah satu cara untuk meningkatkan penjualan toko online. Testimoni dari mereka sangat efektif untuk menarik pembeli karena umumnya lebih dipercaya. Selain itu testimoni juga dapat menepis keraguan dari calon pembeli.

2. Pembayaran mudah
Umumnya pembeli menginginkan kemudahan, tidak hanya saat berbelanja di toko online tetapi juga metode pembayarannya. Karena itu, Anda harus memberikan kemudahan dalam metode pembayaran. Kemudahan dalam pembayaran menjadi nilai lebih toko online Anda yang akan berdampak pada penjualan.

3. Menawarkan lebih banyak produk
Banyak pelaku bisnis online berusaha mengejar pembeli atau pelanggan baru tetapi melupakan pelanggan yang loyal dengan toko online Anda. Pembeli yang sudah menjadi pelanggan umumnya memliki keperyaan yang tinggi terhadap toko online Anda.

Tidak salah ketika Anda ingin mendapatkan pelanggan baru, namun jangan lupakan pelanggan lama. Salah satu cara yang bisa Anda lakukan dengan menawarkan lebih banyak produk kepada pelanggan, baik dari sisi varian maupun kuantitasnya.

4. Ekspansi produk
Strategi lainnya untuk meningkatkan penjualan toko online dengan melakukan ekspansi produk. Anda bisa menambahkan produk yang paling banyak dibeli di pasaran untuk ditawarkan kepada pelanggan.

Untuk mengetahui produk yang laris di pasaran, Anda bisa memantau produk pesaing. Selain itu, Anda juga bisa melakukan survei kecil dengan menanyakan kepada pelanggan apa yang mereka inginkan.

5. Cross-Selling
Strategi cross-selling adalah menawarkan produk lain ketika pembeli sudah memilih produk tertentu di toko online Anda. Produk yang ditawarkan tidak harus berkaitan dengan produk yang dibeli, tetapi juga produk lain.

Anda dapat menggunakan strategi ini dengan menambahkan widget produk yang terkait. Atau Anda juga dapat menawarkan widget produk terlaris atau produk promo.

Ateng paidi

25 Desember 2018 | 23:35:05 WIB 5 tahun lalu

Saya bingung suruh ngisi slip gaji ama nmer telpon perusaha, an sedangkan usaha saya cuma jual bunga keliling apa yang harus saya isi terima kasih

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x