Tips Sukses Memulai Usaha Rumahan
Senin, 29 November 2021 | 09:40 WIB
Brilian - Banyak orang yang saat ini meraih kesuksesan yang awalnya merintis usaha dari rumah. Kini usaha rumahan mulai dilirik karena lebih fleksibel terutama dari sisi permodalan.
Untuk memulai usaha rumahan, modal bisa disesuaikan dengan kemampuan finansial. Selain itu pelaku usaha bebas menentukan jenis produk atau jasa yang ingin ditawarkan serta arahnya ke depan.
Namun mengelola usaha rumahan juga memiliki tantangan. Pelaku usaha perlu memiliki pengetahuan industri, visi jangka panjang, dan keterampilan manajemen. Berikut tips sukses memulai usaha rumahan:
1. Visi dan misi usaha
Sebelum memulai usaha rumahan, penting untuk menentukan arah dan tujuan yang dituangkan dalam visi dan misi bisnis. Visi dan misi bisnis yang jelas dapat menjadi panduan dalam mengelola usaha rumahan dan mengembangkannya di kemudian hari.
2. Pilih bidang usaha
Dalam memulai usaha rumahan, Anda bisa memilih bidang yang sesuai dengan minat dan bakat atau hal-hal yang disukai. Ubah minat pribadi Anda menjadi ide kreatif.
Misalnya Anda memiliki minat dan bakat di bidang seni, Anda bisa memulai usaha kerajinan atau membuat souvenir. Hindari memilih usaha yang tidak Anda sukai atau tidak memiliki kemampuan di bidang itu.
3. Ciptakan keunikan produk
Persaingan dalam dunia usaha semakin ketat. Apa kelebihan produk Anda dibanding kompetitor? Agar dapat bersaing di pasaran, Anda harus menciptakan produk yang unik dan menarik. Produk yang memiliki kekhasan dan keunikan akan meninggalkan kesan tersendiri sehingga selalu diingat konsumen.
4. Kalkulasi profit
Dalam memulai usaha biasanya tidak akan langsung dapat berjalan sesuai harapan. Agar bisnis rumahan dapat bertahan, Anda harus cermat dalam mengkalkulasi keuntungan yang akan didapat. Kalkulasi yang cermat akan membantu Anda dalam memproyeksi kapan bisnis sudah mulai bisa menghasilkan keuntungan sesuai dengan target,
5. Pilih waktu yang tepat untuk memulai
Ketika semua sudah siap, jangan terburu-buru mempublikasikan usaha rumahan Anda. Pilih momen yang tepat untuk memulai usaha. Misalnya merintis usaha rumahan busana muslim dapat dimulai menjelang Ramadan.