Tips Pertahankan Bisnis Saat Pandemi
Minggu, 8 Agustus 2021 | 12:00 WIB
LINK UMKM - Saat kebijakan PPKM kembali diperpanjang, kondisi ini akan berdampak bagi bisnis. Kondisi ekonomi akan merosot dan keuangan bisnis akan kacau.
Tapi, upaya untuk membuat bisnis bertahan harus dilakukan. Berikut ada tiga cara untuk mempertahankan bisnis.
Pertama, memperbaiki pelayanan.
Bisnis itu bermain di pelayanan, fokuskan untuk meningkatkan pelayanan agar tercipta customer yang mau repeat order.
Kedua, maksimalkan ranah online.
Banyak pengusaha offline yang akhirnya tumbang disaat pandemi. Solusi untuk kamu agar tetap bisa survive yaitu dengan belajar cara jualan online yang benar.
Salah satu caranya adalah mencoba memaksimalan sosial media untuk berjualan.
Tiga, mengelola keuangan bisnis.
Keuangan bisnis itu ibarat jantung usaha, jika keuangannya bermasalah maka bisnisnya akan mengalami kendala hebat.
Jadi, Coba perbaiki pengelolaan keuangan bisnis kamu agar segala hal ihwal menyangkut keuangan bisnis kamu bisa tercatat dan tersusun rapih