Lilin Aroma Terapi, Modal Minimal Hasil Maksimal

Jumat, 4 Juni 2021 | 16:00 WIB

Ilustrasi Lilin (Foto : freepik.com)

LINK UMKM -  Produk aroma terapi mulai menjadi perhatian masyarakat. Pasalnya, tren produk aromaterapi ini diminati karena perannya yang mampu mengendalikan stress, membuat rasa relaksasi, dan membantu bagi yang sulit tidur.

Bentuk wewangian tersebut perlahan-lahan mulai beragam, dari yang hanya berupa minyak esensial yang dipanaskan, dupa aroma terapi, sabun aroma terapi, dan kini berupa lilin aroma terapi. Lilin aroma terapi ini banyak digunakan sebagai gaya hidup masyarakat perkotaan.

Terbukti, lilin-lilin aroma terapi sering dinyalakan di rumah untuk menambahkan suasana nyaman bagi para penghuninya, selain itu sering juga ditemui di tempat kantor seperti di ruang rapat.

Dengan melihat pasar baru dari produk aromaterapi ini, peluang untuk menciptakan bisnis lilin aroma terapi terbilang cukup menjanjikan. Selain dapat digunakan secara pribadi oleh para konsumen, produk lilin aroma terapi kini juga dapat dijadikan produk kado atau souvenir untuk berbagai acara.

Usaha lilin aromaterapi termasuk dalam kategori bisnis rumahan karena produksinya tidak memerlukan proses yang rumit.

Para pelaku usaha bisnis ini mengaku modal yang dikeluarkan untuk memulai bisnis lilin aroma terapi tidak lah besar, bahkan dapat dimulai dengan beberapa ratus ribu rupiah saja.

Untuk keuntungannya sendiri, harga produk lilin aroma terapi di pasaran sekitar sepuluh ribu hingga ratusan ribu rupiah tergantung dari kualitas dan ukurannya.

Cukup banyak para pelaku bisnis ini menjual produk lilin aromaterapi secara online dengan jumlah minimal 100 batang lili setiap bulannya. Bahkan ada beberapa pelaku usaha yang sudah mampu melayani dari 500 hingga 1000 pesanan dengan omset mencapai 30-40juta per bulannya.

Dengan potensi pasar dan keuntungan yang cukup tinggi, bisnis lilin aromaterapi sangat perlu dipertimbangkan untuk menjadi inspirasi baru bisnis kamu!

MG

ANDY ATMOKO

30 Juli 2021 | 13:27:52 WIB 3 tahun lalu

relaxsasi

NURWATI

30 Juli 2021 | 00:36:19 WIB 3 tahun lalu

MANTUL

HENDRICUS WIDIANTORO

30 Juni 2021 | 09:55:37 WIB 3 tahun lalu

Bisakah lilin aromaterapi dibuat dari batang serai wangi

DIDIN ROHIDIN

21 Juni 2021 | 11:21:29 WIB 3 tahun lalu

Thank linkumkm.id ...

DIDIN ROHIDIN

21 Juni 2021 | 11:21:12 WIB 3 tahun lalu

nice info

arjuna

9 Juni 2021 | 21:48:59 WIB 3 tahun lalu

Bermanfaat banget, maju dan succes terus cahyo..

PUTU WIARTAWAN

7 Juni 2021 | 07:18:19 WIB 3 tahun lalu

sejak pendemi covid-19 melanda terutama di sekt pariwisata, berbagai jenis produk aroma therapy menjadi sepi permintaan. untuk kalangan lokal, kebutuhan produk semacam ini juga minim. mohon solusi agar usaaha produk ini bisa tetap eksis mohon ijin diin

Nanda aprilliyana

7 Juni 2021 | 06:40:10 WIB 3 tahun lalu

kreatif

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x