Minuman Unik Campuran Kopi Susu Kambing dan Kurma

Minggu, 22 Oktober 2023 | 08:00 WIB

Ilustrasi Kopi Susu Kurma (Tempo.co)

LINK UMKM - zaman sekarang ini semua bidang dituntut untuk kreatif dalam berinovasi. Inovasi juga dapat dilakukan pada makanan dan minuman, Tentunya dengan melakukan inovasi produk sebuah bisnis akan memiliki ciri khas yang membedakan dari pesaing lainnya. Kali ini ada inovasi yang unik dan menarik yaitu produk minuman dengan kombinasi kopi, susu kambing dan kurma. Kopi dikombinasikan dengan susu mungkin hal yang lumrah ditemukan diberbagai tempat kopi. Namun, inovasi kopi dengan susu kambing dan kurma termasuk unik dan jarang ditemui. Kombinasi unik ini membuat cita rasa kopi menjadi lebih nikmat dan tentunya memiliki manfaat yang besar bagi kesehatan.

Kandungan dorongan energi pada kopi, nutrisi pada susu kambing dan manis alami yang berasal dari buah kurma sukses dalam menciptakan rasa nikmat dan membuat tubuh sehat, tentunya dengan mengkonsumsi secukupnya tidak berlebihan. melansir dari Tempo.co ada 3 resep dari bahan-bahan tersebut yang cocok dijadikan minuman berikut ini:

1. Kopi susu kurma

Bahan-bahan

  • 12 butir kurma, buang bijinya dan rendam pada air panas
  • 1 liter susu UHT
  • 5 sdm kental manis
  • ½ bungkus agar-agar tawar
  • 2 sendok kopi hitam, seduh dengan 1 cangkir air panas

Cara pembuatan

  • Buat agar-agar kopi menggunakan 350 ml air, ½ cangkir ekstrak kopi, 2 sdm gula dan ½ bungkus agar-agar, diamkan beberapa saat
  • Setelah agar-agar kopi mengeras, potong atau serut
  • Haluskan kurma beserta air rendamannya dengan ½ cangkir ekstrak kopi dan sedikit susu UHT, setelah halus, tambahkan sisa susu UHT dan beri kental manis dan haluskan kembali
  • Campur agar-agar dan kurma yang telah halus pada gelas saji, dan minuman siap dihidangkan

2. Kopi susu kambing

Bahan-bahan

  • 1 saset kopi rasa cappucino
  • 100 ml susu kambing
  • 1 sdt gula pasir
  • 100 ml air panas

Cara pembuatan

  • Seduh kopi dan gula dengan air panas, kemudian aduk rata hingga gula larut
  • Tambahkan susu kambing, aduk hingga rata
  • Kemudian bisa ditambahkan es batu secukupnya untuk memberikan rasa dingin

3. Smoothies susu kambing kurma

bahan-bahan

  • 400 ml susu kambing
  • 9 butir kurma
  • jahe secukupnya
  • es batu secukupnya

Cara pembuatan

  • bersihkan jahe dan kurma dari bijinya
  • Haluskan menggunakan blender hingga semua bahan tercampur menjadi satu
  • tuang pada gelas saji, dan smoothies susu kambing kurma siap dinikmati

***

LMP/PTH

Komentar (0)

Copyright @ 2024 Link UMKM, All right reserved | Page rendered in 0.1714 seconds