Hadirkan Kekayaan Alam Indonesia Lewat Brand SWARGA

Jumat, 4 Agustus 2023 | 08:00 WIB

Ilustrasi Produk SWARGA (Foto : Istimewa)

LINKUMKM - Bisnis makanan dan minuman telah menjamur di Indonesia. Para pelaku UKM dituntut untuk terus berinovasi agar produknya dapat bersaing di pasaran.

SWARGA, salah satu brand UKM di bidang minuman yang satu ini menarik bagi konsumen. Produknya yang berbahan dasar tanaman asli daerah yang dikeringkan secara sederhana memberikan kenikmatan tersendiri untuk dikonsumsi.

Bu Nita, pemilik brand SWARGA merintis usaha ini bersama dengan temannya. Usaha yang dirintisnya sejak 2018 kini telah menjadi salah satu alternatif bagi penikmat teh dalam memilih teh yang memberikan sensasi kenikmatan, manfaat, dan warna yang menggoda.

"Usaha ini saya rintis bersama teman saya di tahun 2018. Kami berjuang sendiri untuk mendapatkan perhatian para konsumen dengan menawarkan produk kami langsung hingga mengikuti pameran-pameran", ujarnya.

Dia juga menambahkan bahwa brand yang diciptakannya memberikan arti tersendiri. Swarga secara harfiah surga, artinya produk ini menghadirkan sensasi yang bisa menjadi surga penikmat teh khusus nya dan penikmat kuliner pada umum nya.

Bermodalkan nama dan arti brand yang unik, serta keyakinan dan tidak mudah menyerah, SWARGA kini telah dikenal oleh masyarakat dan mendapatkan konsumen tersendiri.

Omzet yang dihasilkannya dari bisnis ini mencapai 20 juta perbulannya.

Tidak berhenti sampai di situ, dia juga terus mengembangkan usahanya. Salah satunya adalah inovasi produk yang dilakukannya untuk mendapatkan konsumen yang lebih banyak.

"Saya menjual produk lewat sosial media dan event-event. Selain itu, saya buat turunan seperti Fantastea (Minuman siap saji yang kekinian seperti mojito, smoothies dengan bahan dasar teh bunga), mie biru, dan cookies yang semuanya itu berbahan dasar teh bunga", ujarnya.

SWARGA telah menjadi salah satu minuman yang menarik bagi penikmat teh di Kabupaten Bandung Barat. Bahkan produknya telah dijual di Swiss Arabian mart Chittagong Bangladesh.

***

GN/LM

Admin

6 Februari 2020 | 09:24:09 WIB 4 tahun lalu

ini magic tea yang sangat enaaaak

Ayu Dewanti

4 Februari 2020 | 13:54:30 WIB 4 tahun lalu

Dari bunga telang ini yaaa.. Uniik

Nilam Nirmala A

4 Februari 2020 | 08:55:42 WIB 4 tahun lalu

Favorite aku si Banyu Biruuuuu, rasanya nyaman gitu =D

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x