Cobain Cara Marketing Baru dengan Email Blasting

Kamis, 12 Januari 2023 | 08:00 WIB

Ilustrasi Email Blast (Freepik/Rawpixel)

LINK UMKM -  

Banyak platform sosial media yang dapat Anda gunakan untuk melakukan digital marketing. Selain sosial media dan website, Anda juga dapat memanfaatkan email untuk menjangkau pelanggan. Tentunya Anda tidak perlu mengirimkan satu persatu pada mereka, Anda dapat mengirimkannya sekaligus menggunakan email blast.

Email blast dapat menghemat banyak waktu dan mempersonalisasi pesan secara spesifik pada kategori pelanggan yang ingin Anda tuju. Untuk memperdalam pemahaman Anda mengenai email blasting, Anda dapat menyimak artikel yang telah dirangkum oleh LinkUMKMberikut ini:

Pengertian Email Blast

Email blast adalah sebuah strategi untuk mengirimkan satu email pada sekelompok orang secara bersamaan. Strategi ini digunakan ketika seseorang perlu mengirimkan pesan yang sama kepada banyak penerima. Email blast dapat membantu mempersingkat waktu untuk mengirimkan pesan kepada audiens yang banyak.

Fitur ini kemudian tidak hanya digunakan untuk mengirimkan email blast yang berhubungan dengan pekerjaan saja tapi juga untuk keperluan marketing. Banyak pelaku bisnis yang dengan sengaja mengumpulkan data email pelanggannya untuk kemudian mengirimkan katalog rutin, voucher diskon sampai menjangkau pelanggan yang sudah lama tidak melakukan transaksi dan kegiatan promosi lainnya.

Terutama bila target market Anda berada merupakan orang-orang dengan  kalangan usia 20-35 tahun kemungkinan besar mereka masih rutin membuka email. Anda bisa memanfaatkan peluang ini untuk menarik perhatian mereka dan menjangkau pelanggan dengan menggunakan email marketing.

Cara Melakukan Email Blast

Mengirimkan email blasting marketing memang cukup berbeda dengan cara mengirimkan email pribadi yang umum digunakan. Tapi, Anda tidak perlu memiliki keahlian khusus untuk melakukannya. Anda dapat menggunakan beberapa aplikasi khusus email blast yang menyediakan fitur lengkap dan dibutuhkan untuk mengirim email dalam jumlah banyak sekaligus. Menggunakan aplikasi yang tepat Anda dapat mengirimkan email blast dengan mudah.

Berikut ini adalah beberapa aplikasi email blast gratis yang dapat Anda gunakan:

  • HubSpot Email Marketing
  • Sender
  • Sendinblue
  • Omnisend
  • Sendplulse
  • Benchmark Email
  • Mailchimp
  • MailerLite
  • Mailjet
  • Moosend

*

GN/BS

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x