Tips Dapatkan Mobil yang Cocok untuk Usaha
Kamis, 28 Januari 2021 | 16:00 WIB
LINK UMKM - Mobil bukan hanya kendaraan untuk beraktivitas keluarga. Mobil juga bisa menjadi alat angkut untuk berbisnis.
Meski demikian ada beberapa pertimbangan untuk memilih mobil untuk keperluan usaha.
Pertama, jenis usaha dan keperluan usaha. Pastikan, mobil itu akan kamu gunakan untuk meningkatkan produktivitas. Kamu bisa memilih mobil berjenis MPV atau pick up tergantung usaha yang kemu kerjakan.
Kedua, sesuaikan dengan anggaran. Pastikan mobil yang kamu beli sesuai dengan kondisi cashflow usaha anda.
Ketiga, kualitas mobil. Pastikan mobil yang kamu beli punya kondisi terbaik. Jika terpaksa membeli mobil bekas, pastikan kondisi mesin dan perawatannya tidak merepotkan.
Keempat, biaya perawatan. Biaya perawatan mobil tentu tidak semurah perawatan sepeda motor. Anggarkan setiap bulan biaya perawatan untuk mobilmu dan jangan sampai anda ‘kaget’ setelah terlanjur membeli mobil ternyata banyak biaya yang dikeluarkan untuk merawatnya.
Kelima, biaya bahan bakar. Pilihlah mobil yang hemat energi, tanyakan kepada dealer atau teman montir anda masalah ini.
RZ/QQ