UMKM Diminta Adopsi Digitalisasi Produk
Selasa, 1 Desember 2020 | 08:00 WIB
LINK UMKM - UMKM berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi di banyak negara. Tetapi, saat ini UMKM berhadapan dengan kondisi tak biasa.
Perubahan sistem bisnis ke area digital diperlukan guna memperluas akses pemasaran dan memperkuat laju bisnis.
Kepala Kebijakan Publik Facebook di Indonesia Ruben Hattari, menyadari adopsi digital bukan hal mudah. Sebab, masih banyak masyarakat yang belum dapat memaksimalkannya.
Ruben mengatakan untuk menginspirasi dan membantu lebih banyak UMKM menerapkan pendekatan digitalisasi dalam upaya tumbuh kembang usaha mereka, Facebook meluncurkan rangkaian video pendek ‘Dari UMKM untuk UMKM’ yang akan menampilkan tips dan inspirasi dari enam pelaku UMKM Indonesia untuk sesamanya.
Video tersebut berisi tips-tips praktis, sekaligus dapat memberikan inspirasi dan ide-ide segar untuk membantu meningkatkan produktivitas dan penjualan mereka melalui Facebook, Instagram, dan WhatsApp.
Sementara itu, Bank Indonesia (BI) optimistis generasi milenial menjadi motor penggerak UMKM baru atau 'New UMKM'.
Gubernur BI Perry Warjiyo mengatakan milenial yang memiliki jiwa tangguh dan budaya kewirausahaan yang tinggi menjadi sumber dalam penciptaan wirausaha milenial (milenial preneur).
Saat ini, BI menggagas tema UMKM Sahabat Milenial sebagai bentuk tindak lanjut atas arahan Presiden Joko Widodo pada pembukaan KKI 2019 yang bertujuan untuk mendorong produk UMKM ke pasar digital dan merambah pasar luar negeri.
RZ/QQ