Solusi Agar UMKM Terhindar dari Penipuan Digital
Senin, 24 Juli 2023 | 16:00 WIB
UMKM MEDIA - Industri digital telah menarik pelaku UMKM. Ada sekitar 120.000 untuk membawa bisnisnya ke bentul digital.
Meski demikian banyak bahaya yang mengemuka karena industri itu. Ada beberaa tips bagi para pelaku bisnis UMKM agar bisa terhindar dari tindakan penipuan melalui digital.
1. Membuat Keadaan Seakan Mendesak
Penipu biasanya akan membuat keadaan seakan terdesak ke korban. Para pelaku tindakan penipuan kerap membuat perbincangan antara kamu dengan pelaku seakan-akan rumit.
Para pelaku usaha bisnis disarankan untuk tidak cepat merasa panik jika sedang berada di situasi panggilan yang mendesak.
2. Pentingnya Kode OTP
One Time Password (OTP) merupakan sebuah kode bagi pengguna sebuah aplikasi.
Untuk itu kamu diharuskan untuk menjaga dengan baik kode-kode tersebut dari pengetahuan orang lain. Para pelaku rekayasa sosial kerap kali menelepon calon korbannya dengan dalih ingin memasukkan kode hadiah yang dikirimkan melalui SMS di ponsel kamu.
3. Iming-Iming Hadiah
Ciri terakhir yang perlu kamu ketahui yaitu iming-iming hadiah. Kamu sebagai korban harus waspada jika mendapat telepon dengan penawaran sejumlah hadiah.
Iming-iming hadiah yang besar akan membuat korban hilang kesadaran dan mengikuti perintah pelaku.
Nah, selalu waspada ya jika melihat hal ini.
***
GN/LM