Bank BRI Gelar Pelatihan Online untuk UMKM Hadapi New Normal

Rabu, 3 Juni 2020 | 12:00 WIB

Lawan Pandemi Bareng (Foto : Istimewa)

LINKUMKM -  Seluruh negara saat ini sedang melewati krisis karena pandemi Covid-19. Di tengah krisis ini, sejumlah negara, termasuk Indonesia, sedang menghadapi new normal, kenormal baru.

Salah satu sektor yang digenjot yaitu usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Kehidupan New Normal harus menjadi cambuk bagi banyak orang, termasuk pengusaha.

Untuk memahami dan mengatur strategi menghadapi kondisi New Normal itu, Bank Rakyat Indonesia (BRI) menggelar pelatihan online untuk menjawab kondisi tersebut. Pada pelatihan ini akan dibahas mengenai peluang usaha, usaha untuk berkontribusi membantu tenaga medis, serta mengatasi keuangan di tengah kesulitan pasca pandemi.

Pelatihan bertajuk, LAWAN (Lanjut jadi Wirausaha dAlam keadaaN) Pandemi Bareng ini akan menghadirkan sejumlah narasumber diantaranya,

- Deasy Nurmalasari dari Karya Nusantara akan berbagi standarisasi produksi untuk kebutuhan APD (masker kain, coverall, face shield, dll).

- Tata Sugiarta dan Nasir Anas akan mengupas cara mengelola pemasaran produk menggunakan media sosial dan marketplace agar produk masker kain, coverall, hand sanitizer kita bisa dijangkau oleh masyarakat dari seluruh Indonesia.

- Plus, akan ada literasi keuangan dari Bank BRI yang pastinya akan membantu pengelolaan dan transaksi bisnismu.

Pelatihan ini akan digelar pada Kamis, 4 Juni 2020 pada pukul 09.00 dan Kamis, 11 Juni 2020 pukul 09.00 melalui Zoom dan Youtube Wirausaha Brilian. Bagi kamu yang tertarik mengikuti pelatihan bisa mendaftarkan pada link berikut, https://bit.ly/BRILawanPandemi

Sampai jumpa di Pelatihan Online Lawan Pandemi Bareng Bank BRI, dan dapatkan kesempatan memenangkan hadiah menariknya!

RZ/RF

Chaeru

3 November 2020 | 11:44:20 WIB 4 tahun lalu

Ada ikaln COVIDDD nya jdi GK minettt

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x