Presiden Jokowi Resmikan Tol Langit, Upaya Perkuat Perdagangan UM

Senin, 14 Oktober 2019 | 16:57 WIB

Ilustrasi (Foto: Pixabay)

LINKUMKM -  Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan pengoperasian tol langit, Senin, 14 Oktober 2019. Jokowi mengingatkan peran Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) usai diluncurkannya tol langit tersebut.

"Untuk memperkuat perdagangan kita, menghubungkan produk-produk UMKM ke jaringan pasar nasional, bahkan global,” kata Presiden Jokowi.

Jokowi mengingatkan, dengan tol langit, masyarakat diminta tak mudah menyebar hoaks dan kejahatan siber. Masyarakat diminta untuk mengembangkan kreativitas.

Jokowi mengaku bersyukur, masyarakat Indonesia dari Sabang hingga Merauke dapat mengakses kemajuan teknologi dan terkonektivitas dengan cepat.

Jokowi meminta aparatur pemerintah agar memanfaatkan beroperasinya tol langit ini untuk mempercepat terwujudnya birokrasi yang efisien, birokrasi yang melayani, yang meningkatkan akuntabilitas publik serta akurasi dalam kebijakan-kebijakannya.

“Bagi seluruh rakyat Indonesia, saya berpesan gunakan konektivitas digital ini dengan baik, gunakan internet secara bijak, gunakan konektivitas digital ini untuk kebaikan kita bersama, untuk kerukunan, untuk persaudaraan, untuk persatuan kita sebagai sebuah bangsa, serta untuk kesejahteraan dan kemajuan Indonesia,” kata Jokowi.

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x