Untung Besar Bisnis Rajut Achieds Art
Rabu, 22 Juni 2022 | 16:17 WIB
LINKUMKM - Kegiatan merajut kerap identik dengan orang-orang tua. Tapi, kegiatan ini, kini dapat menghasilkan laba.
Caranya dengan menggunakan teknik rajut untuk membuat berbagai aksesoris, sarung tangan, kaos kaki, hingga tempat tisu.
Bukan hanya itu, teknik merajut juga dapat digunakan untuk membuat tas, dompet hingga baju hangat.
Inilah yang menginspirasi Astri Chintia. Belajar teknik merajut dari media sosial seperti Youtube dan Pinterest, Astri mengembangkan teknik rajutannya.
Menggunakan akun Instagram Achieds Art, Astri awalnya iseng menjajakan hasil rajutannya. Setelah semakin mahir, Astri mengembangkan produk dari perabot rumah hingga bed cover, serta boneka rajut.
Produk yang dijajakan Astri dibanderol dengan harga Rp250 ribu hingga Rp400 ribu per barang. Dia mengaku setiap bukan mampu menjual 8 produk.
Keuntungnya pun terbilang lumayan, Rp3 juta per bulan.
Barang-barang produksi Astri telah merambah beberapa pulau di Indonesia semisal Jawa, Sumatera, Kalimantan, dan Bali hingga Papua.