Dari Usaha Snack, Jadi Pemilik Butik
Sabtu, 15 Juni 2019 | 23:57 WIB
LINKUMKM - Kerja keras tampaknya muncul di kepala Vita Karima. Perempuan yang berstatus mahasiswa itu pandai mencari celah bisnis dan mengelola keuangan.
Bisnis mahasiswa Ilmu Komunikasi angkatan 2011 di kampus swasta di Solo itu bermula dari peluang di lingkungan kampusnya.
Dia membuka penjual makanan ringan yang sedang marak diantara teman-temannya. Dengan ketelatenan, dia mampu menjual makanan ringan itu dan mendapat untung.
Setelah berjualan makanan ringan, Vita mulai mengembangkan kemampuan bisnis. Dia memilih menjadi reseller pakaian.
Melihat pangsa pasar yang berkembang,Vita mengembangkan merek dagang pakaian bernama Tans Collection pada 2014.
Menggunakan sarana media sosial, bisnis yang dikembangkan Vita makin meluas. Setidaknya, dalam sehari, dia mengepak 500 bungkus pakaian siap antar ke pelanggan.
Pesanan Vita kerap beranjak naik ketika menjelang Lebaran. Banyak kaum hawa berburu pakaian berdesain sesuai syariat, meski tetap menawan.
Vita menjual rok, celana panjang. Dengan harga bervariasi dari Rp50 ribu hingga Rp150 ribu.