Usaha-usaha Ini Untung Selama Libur Lebaran

Rabu, 12 Juni 2019 | 09:03 WIB

Ilustrasi (Foto: Pixabay)

LINKUMKM -  Libur Lebaran kerap dimanfaatkan sebagian besar masyarakat untuk berlibur ke area wisata. Salah satu yang diserbu yaitu pantai.

Selain terjangkau, lokasi ini menawarkan eksotisme tersendiri. Kondisi ini membuat sejumlah pengusaha jasa penyewaan mengalami untung besar.

Seorang pengusaha jasa sewa ban di Pantai Pandan, Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, Rasni Siregar mengatakan untung hingga nyaris sejuta tiap harinya.

Memiliki 60 ban, dengan harga sewa Rp20 ribu hingga Rp25 ribu untuk ban besar, dan Rp10 ribu hingga Rp15 ribu untuk ban kecil, Rasni memperoleh penghasilan dari Rp500 ribu hingga Rp800 ribu selama tiga hari libur Lebaran.

Kondisi yang sama juga dirasakan pengusaha jasa sewa kapal di Pantai Pangandaran. Selama Lebaran, seorang pemilik kapal mengaku untung berkali lipat karena mengantarkan wisatawan menembus debur ombak.

"Libur Lebaran ini untung banget. Biasanya paling sekitar Rp300 ribu hingga Rp500 ribu, tapi selama libur Lebaran ini sekitar Rp5-6 juta rupiah per hari," kata Sandi, pengusaha jasa sewa kapal.

Bisnis lain yang ketiban untung saat libur Lebaran yaitu, penguasaha gerabah. Seorang pengusaha gerabah di Kendal mengaku untung hingga jutaan rupiah satu harinya.

"Dalam satu hari omzetnya bisa mencapai Rp2.000.000. Namun saat puncak Syawalan, bisa mendapatkan lebih dari Rp2.000.000," tutur Sarah.

Sarah berjualan gerabah atau pecah-pecahan mulai dari mainan anak-anak, vas bunga dengan harga mulai dari Rp20.000-350.000 per biji. Sedangkan untuk mainan anak-anak dijual mulai dari Rp2.000-50.000.

Yushak Aditya Dharma

20 Juni 2019 | 11:41:46 WIB 5 tahun lalu

Ide brilian

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x