BRI Bawa UMKM Halal di Lapak Digital
Jumat, 10 Mei 2019 | 12:14 WIB
LINKUMKM - PT Bank Rakyat Indonesia terus memfasilitasi Unit Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk memasarkan produknya ke dunia digital. Bekerja sama dengan Tokopedia, BRI kembangkan toko resmi bernama Halal Mall.
Untuk tahap awal akan ada 100 UMKM yang bergabung. Proses UMKM untuk mendapatkan akun, foto produk, cara mengunggah foto, dan cara melayani pertanyaan dan pesanan dari calon pembeli akan dibantu oleh BRI.
"Melalui program ini, kami berharap Bank BRI dapat berkontribusi lebih dalam mendorong dan memajukan UMKM lokal serta industri halal di Indonesia," kata Direktur Konsumer Bank BRI, Handayani.
Handayani mengatakan, dipilihnya Tokopedia sebagai pihak untuk kerja sama karena lapak digital itu punya traffic costumer yang besar. Serta, Tokopedia sudah dikenal luas di masyarakat.
"Masyarakt cukup mengunjungi situs Tokopedia dan mengetik Halal Mall di kolom pencarian toko lewat gadget mereka," ucap dia.
Vice President of Corporate Communications Tokopedia Nuraini Razak menyebut, kolaborasi ini dapat menjadi pilihan bagi konsumen untuk mencari produk halal dari UMKM lokal. Selain itu, dia juga merasa bangga karena Tokopedia dapat membangun pemerataan ekonomi melalui teknologi digital.
"Intinya adalah visi pemerataan ekonomi. Jadi dengan adanya produk UMKM terutama yang halal di digital mall ini tentunya akan sangat baik untuk semua pelanggan," kata dia.