Strategi Ladang Bisnis Melalui Influencer Berkualitas
Rabu, 22 Juni 2022 | 12:28 WIB
LINKUMKM - Public figure yang akrab dikenal sebagai selebgram atau influencer pun semakin meningkat jumlahnya dengan dukungan banyaknya platform media sosial seperti Instagram, facebook, Twitter, Snapchat, dan sebagainya. Berbagai influencer tersebut datang dengan berbagai latar belakang, mulai dari selebriti, seniman, gamers, fotografer, bahkan pembuat kontroversi.
Penggunaan influencer dalam berbisnis dapat mendatangkan keuntungan lebih besar dengan menarik minat audiens dan meningkatkan brand awareness, sehingga mendorong perkembangan bisnis tertentu. Namun, seiring dengan hal tersebut, para pengguna media sosial semakin cerdas dan kritis dalam memilih influencer yang layak untuk diikuti atau tidak. Dilansir dari kompas.com ada beberapa faktor yang dapat menjadi bahan pertimbangan untuk melihat kadar kualitas seorang influencer, yaitu :
- Memiliki Konten yang Bernilai Sesuai
Maksud dari bernilai sesuai bahwasanya influencer benar-benar focus menghasilkan konten yang bermutu sesuai dengan kebutuhan klien yang memakai jasanya, tidak hanya memperhatikan jumlah followers yang bertambah dari postingan tersebut.
- Menjaga Engagement Dengan Followers
Disamping konten, influencer juga harus memperhatikan hal ini. Bagaimana influencer membangun interaksi dengan followersnya menjadi penilaian kualitas dari influencer itu sendiri. Bila influencer menjaga engagement yang terus berkesinambungan, otomatis akan merasa teruji untuk terus membangun interaksi secara berkelanjutan.
- Kualitas Foto / Video yang Premium
Media visual lebih disukai oleh para pengguna media sosial, oleh karena itu influencer harus bisa menyajikan konten baik itu format foto maupun video dengan kualitas yang baik semaksimal mungkin.
Penulis : Hilwah Yahya.