Tingkatkan Daya Saing UMKM Lewat Festival Sarung Nasional

Kamis, 28 Februari 2019 | 18:00 WIB

Festival Sarung Indonesia 2019 (Dok. Kemenkop UKM)

Brilian - Festival Sarung Indonesia akan menghadirkan sedikitnya 1.000 jenis sarung dari berbagai daerah. Acara ini akan berlangsung di Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (3/3/2019),

"Kami sangat mendukung, dan kami beberapa waktu lalu sudah memulai gerakan pakai sarung ini, di mana setiap karyawan kami haruskan pakai sarung setiap Jumat," kata Sekretaris Kemenkop dan UKM Meliadi Sembiring dalam jumpa pers di Jakarta.

Kemenkop dan UKM menyiapkan tiga booth untuk UKM binaan. Ketiga UKM binaan tersebut adalah Rumah Sarung Indonesia (Rusari), KUKM dari empat provinsi yang terdampak bencana (Sulawasi Tengah, NTB, Banten, dan Lampung), serta UKM pilihan dari Bali.

"Karena tujuan bangga bersarung untuk meningkatkan usaha para UKM pengrajin sarung. Bagaimana bisa meningkat kalau kita sendiri tidak menggunakan, apalagi membeli," jelasnya.

Festival Sarung Indonesia merupakan gerakan nasional yang didukung sembilan kementerian dengan Menkop dan UKM AAGN Puspayogasebagai Ketua Dewan Pembina. Fetival ini dalam upaya mendorong UKM pengrajin sarung dan tenun meningkatkan kapasitas usaha mereka agar terus berkembang dan berdaya saing.

"Ini terkait keinginan kita mendorong pengrajin dan kehidupan UKM yang berkelanjutan, karena kita tahu potensi ekonomi sarung ini sangat luar biasa," kata Kepala Biro Perencanaan Kemenkop dan UKM Ahmad Zabadi.

Dukungan Kemenkop dan UKM sebagai upaya melindungi UKM pengrajin sarung dan tenun dari gempuran produk impor.

"Kita tidak tutup mata banyak produk impor, jadi kalau kita tidak bangga dengan sarung Indonesia, maka akan berdampak pada pengrajin," tandasnya.

Festival Sarung Indonesia yang baru pertama kali digelar untuk mempromosikan sarung sebagai salah satu warisan budaya Indonesia. Selain itu juga untuk mentransformasikannya sebagai trendsetter serta gaya hidup modern bagi generasi milenial.

Puncak acara akan ditandai dengan pencanangan Hari Sarung Nasional dan peresmian Rusari. Rusari yang berada di Smesco Indonesia merupakan sarana edukasi, promosi, dan pemasaran sarung unggulan dari berbagai provinsi serta menjadi pusat koleksi dan referensi terbaik untuk mendapatkan sarung unggulan.

PARMADI

2 April 2019 | 12:00:04 WIB 5 tahun lalu

Sarung menjadi Budaya lokal Tanah air yang harus terus dilestarikan dan dikembangkan..

PARMADI

2 April 2019 | 11:59:10 WIB 5 tahun lalu

Sarung menjadi Budaya lokal Tanah air yang harus terus dilestarikan dan dikembangkan..

Sunandar fitoyo

11 Maret 2019 | 21:46:05 WIB 5 tahun lalu

Sarung tu elegant bisa dipakai diacara apapun...

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x