ICSB Buka Akses UKM Tembus Pasar Global

Senin, 10 Desember 2018 | 08:30 WIB

Ilustrasi kerajinan anyaman (Pixabay)

Brilian - Terbentuknya International Council For Small Business (ICSB) diharapkan mampu mencetak pelaku usaha kecil menengah (UKM) yang berorientasi ekspor. Saat ini jaringan ICSB sudah menyebar ke 85 negara.

Misi ICSB untuk memajukan kewirausahaan dan UKM di Indonesia sebagai bagian dari upaya global kolektif. Selain itu, ICSB juga berupaya meningkatkan produktivitas dan pertumbuhan Indonesia melalui penerapan jaringan dan menyediakan platform untuk UKM agar suara mereka didengar.

Menteri Koperasi dan UKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga mengatalan di Indonesia sudah banyak asosiasi yang menaungi UKM. Kehadiran ICSB akan semakin membuka akses UKM menembus pasar regional dan global.

Untuk UKM yang berorientasi ekspor, lanjut dia, pemerintah memiliki program Kemudahan Impor Tujuan Ekspor (KITE). Melalui KITE, UMKM atau IKM sengan syarat produk hilirnya berorientasi ekspor.bisa mendapatkan bahan baku impor dengan Bea Masuk (BM) 0 persen.

Puspayoga mendukung rencana Pemerintah ProvBangka Belitung yang akan melakukan transformasi dari sektor pertambangan timah ke sektor pariwisata. Namun dia mengungatkan pentingnya mengubah mindset masyarakat untuk bisa menerima orang luar yang berbeda dengan mereka.

"Sektor pariwisata tak bisa lepas dari UKM, dimana pariwisata maju pasti UKM juga akan maju, misalnya hasil kerajinan atau kulinernya," ujarnya.

Puspayoga menambahkan banyak cara yang dapat dilakukan untuk mengubah mindset agar msayarakat bisa menerima turis asing. Di era seperti sekarang, pendekatannya bisa dilakukan dengan memajukan UKM atau teknologi digital.

"Misalnya dengan cara memajukan UKM atau melalui teknologi digital saat ini," pungkasnya.

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x