Papan Akselerasi UMKM Diharapkan Dirilis Akhir 2018
Minggu, 28 Oktober 2018 | 14:31 WIB
Brilian - Bursa Efek Indonesia (BEI) berencana menambah papan akselerasi atau papan ketiga bagi pelaku usaha rintisan maupun Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk mencari sumber pendanaan melalui pasar modal. Aturan ini tengah dimatangkan dan diharapkan bisa selesai akhir tahun 2018.
"Mudah-mudahan awal tahun nanti bisa segera dirilis papan akselerasinya, sehingga pelaku usaha bisa mencari sumber pendanaan tambahan untuk meningkatkan operasionalnya lewat penawaran publik," ujar Direktur Pengembangan PT BEI, Hasan Fawzi.
Dikatakan Hasan, papan akselerasi akan bermanfaat bagi pelaku usaha rintisan dan UMKM lebih cepat naik kelas karena ada agresifitas untuk terus mengembangkan usaha.
"Ada pertimbangannya ke publik, jadi tak hanya dananya saja yang selalu didistribusikan informasinya tapi juga tata kelolanya," katanya.
Dia menambahkan, BEI tengah melakukan proses inkubator kepada pelaku usaha rintisan. Pembinaan tidak hanya dari segi teknis atau menghasilkan produk saja tetapi juga korporasinya mulai dari bisnis plan, kemasan produk, hingga pengelolaan keuangan.
"Pelaku usaha rintisan ini kalau mau tambahan modal usaha kita akan fasilitasi dengan mempertemukan investor. Kalau bersedia penawaran publik, kami akan sediakan papan akselerasi dengan catatan nilai asetnya di bawah Rp5 miliar," jelas Hasan.
Hasan berharap kedepan akan lahir unicon baru di seluruh Indonesia.