Tingginya Harga Sarang Burung Walet Berkat Manfaatnya

Rabu, 13 Desember 2023 | 08:00 WIB

Ilustrasi Hasil Panen Sarang Walet (Kompas.com)

LINK UMKM -  Sarang burung walet dikenal sebagai makanan lezat dan bermanfaat, karena kandungan protein dan mineralnya. Sudah sejak lama masyarakat Cina mengolahnya menjadi hidangan yang nikmat dan sehat, serta memanfaatkannya dalam tradisi pengobatan selama 400 tahun.

Namun, untuk merasakan manfaat sarang walet tidaklah mudah. Diperlukan waktu hampir 6 jam untuk mengolahnya, mulai dari tahap pembersihan, pencucian, hingga perebusan. Tak heran, sarang walet termasuk dalam komoditas produk hewani yang memiliki harga tinggi, mencapai sekitar Rp 28-42 juta per kilogram. Meskipun demikian, sarang burung walet diklaim membawa manfaat penting bagi kesehatan tubuh, seperti yang dilansir dari Tempo.co. Berikut beberapa manfaat sarang burung walet.

Memperbaiki sistem kekebalan tubuh

Glikoprotein merupakan komponen utama dalam sarang burung walet, mencapai sekitar 62-63 persen. Kandungan glikoprotein yang tinggi dalam sarang burung walet memiliki kemampuan untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Mempercepat pemulihan luka

Sarang burung walet mengandung protein dan nutrisi yang dapat mempercepat proses penyembuhan luka. Selain itu, kandungan protein dan nutrisi ini juga dapat memberikan bantuan dalam meredakan masalah pernapasan.

Menjaga dan meningkatkan daya kesehatan lansia

Sarang burung walet diyakini dapat mengurangi beberapa gejala penyakit yang terkait dengan penuaan, seperti batuk kering, membersihkan dahak, dan mengurangi kepenatan. Selain itu, sarang burung walet juga memiliki kemampuan untuk merangsang nafsu makan dan meningkatkan kelancaran sistem pencernaan.

Baik bagi pertumbuhan anak

Protein, asam amino, dan mineral yang terdapat dalam sarang burung walet diyakini memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan tubuh. Dengan mengonsumsinya dianggap dapat mencegah terjadinya gangguan kesehatan seperti masuk angin dan flu, serta dapat meningkatkan fungsi paru-paru dan ginjal.

***

LMP/NAH

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x