Teknik Closing Yang Memudahkan Bisnis Online
Kamis, 9 November 2023 | 08:00 WIB
LINK UMKM - Closing adalah salah satu istilah yang umumnya digunakan dalam bisnis. Sobat LikUMKM perlu mengetahui apa itu Closing untuk mempermudahkan bisnis Anda. Jika diartikan kedalam bahasa Indonesia “Closing” berarti menutup. Sedangkan pada dunia bisnis “Closing” memiliki arti penutupan akhir sebuah transaksi penjualan bisnis. Maksud akhir disini adalah saat konsumen membeli produk yang sudah ditawarkan. Sehingga closing dapat disimpulkan sebagai teknik untuk membuat calon konsumen yakin untuk membeli produk yang ditawarkan bisnis. Closing dapat diterapkan pada bisnis online untuk mempermudah Sobat LinkUMKM, berikut ini beberapa teknik closing yang digunakan dalam bisnis online:
- Now or never
Teknik closing pertama yang dapat dilakukan oleh Sobat LinkUMKM yang memiliki bisnis online. Teknik ini dapat membuat konsumen merasa benar-benar membutuhkan produk tersebut, sehingga konsumen akan segera melakukan pembelian untuk memenuhi kebutuhannya.
Teknik ini membuat calon konsumen menjadi tertarik, namun masih dapat menahan diri untuk tidak membeli dengan alasan tertentu.
- Soft closing
Teknik selanjutnya, Sobat LinkUMKM dapat menggunakan soft closing, yaitu memaparkan manfaat dari produk yang ditawarkan oleh Anda kepada konsumen sekaligus mengajukan pertanyaan. Teknik tersebut dapat membantu dalam mengetahui calon konsumen tertarik lebih lanjut atau tidak dari penawaran yang berikan.
Pada teknik ini, Anda harus memberikan calon konsumen waktu lebih banyak dalam mempelajari penawaran yang diberikan.
- 3 in 1
Closing 3 in 1, teknik ini dilakukan dengan cara menjelaskan kelebihan yang dimiliki produk bisnis ketimbang milik pesaing. Bukan hanya menjelaskan tentang produk yang dijual, tapi juga kelebihan yang diberikan dibandingkan produk dari pesaing bisnis kepada konsumen.
- Menyembunyikan harga normal
Teknik closing ini dapat mempengaruhi psikologis calon konsumen yang ingin bertransaksi. Teknik menyembunyikan harga normal sudah sering digunakan dalam bisnis online. Dengan menyembunyikan harga normal dari suatu produk dapat memberikan pandangan kepada konsumen bahwa harga produk sangatlah murah dan ingin segera membelinya.
- Testimoni dan ulasan
Teknik closing selanjutnya dan terakhir adalah memberikan testimoni atau ulasan dari suatu produk. Dengan demikian, calon konsumen akan menjadi lebih tertarik dan yakin pada produk yang dijual. Biasanya, testimoni dan ulasan ini sudah tersedia di marketplace untuk masing-masing produk.
***
LMP/PTH