Penjualan Naik Karena Ini

Rabu, 18 Oktober 2023 | 08:00 WIB

Ilustrasi Penjualan (Tempo.co)

LINK UMKM -  Siapa sih yang tidak suka belanja online, aksesnya yang mudah dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja. Belanja online jadi kegiatan yang disukai masyarakat sekarang ini. UMKM juga harus ikut serta, jangan tertinggal oleh tren belanja online. Caranya Sobat LinkUMKM dapat ikut berpartisipasi untuk membuka toko secara online di berbagai macam e-commerce. Bagi Sobat LinkUMKM yang telah membuka toko online, berikut ini tips yang dapat membantu dalam menaikkan penjualan dilansir dari Tempo.co:

1. Meningkatkan kualitas

Berikan produk kepada konsumen sesuai kebutuhan dengan kualitas yang baik. Caranya Sobat LinkUMKM dapat melakukan evaluasi terhadap produk secara berkala.

2. Melihat tren

Pada aplikasi e-commerce sering dilakukan survei untuk melihat produk apa yang sedang disukai oleh masyarakat. Dengan begitu, Sobat LinkUMKM dapat memberikan produk yang sesuai dengan tren yang sedang hangat di pasaran.

3. Memperhatikan momentum dan buat promosi menarik

Banyak momen-momen yang bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan penjualan. Seperti, ketika mendekati lebaran diberikan promo dan diskon kepada konsumen yang membeli produk untuk meningkatkan penjualan agar lebih maksimal.

4. Mempercantik halaman toko dan produk

Bukan cuma toko secara fisik saja yang dipercantik, tetapi toko online pun harus tetap ditata dengan cantik dan rapi agar menarik perhatian konsumen. 

5. Rajin menggunakan fitur

Pergunakan fitur-fitur yang ada pada e-commerce dalam menarik konsumen. Seperti halnya voucher belanja, bebas ongkir dan iklan

Itulah beberapa tips yang dapat diterapkan pada bisnis Sobat LinkUMKM. Gunakan semua kesempatan yang ada untuk memaksimalkan penjualan produk. Kombinasikan beberapa tips untuk hasil yang lebih baik lagi. Jalankan bisnis secara offline dan online untuk mendapatkan pasar yang lebih luas dari sebelumnya. Berani menerima dan mempelajari hal baru adalah suatu investasi yang menguntungkan untuk bisnis Sobat LinkUMKM.

***

LMP/PTH

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x