Tips Meningkatkan Produktivitas sebagai Pelaku Bisnis

Minggu, 13 Agustus 2023 | 08:00 WIB

Pentingnya Meningkatkan Produktivitas Kerja untuk Mencapai Keberhasilan (Kompas.com)

LINK UMKM - Produktivitas menjadi salah satu faktor penentu untuk mencapai kesuksesan dalam berbisnis. Oleh karena itu, penting bagi pelaku bisnis untuk mengelola bisnis dengan efektif agar menciptakan lingkungan kerja yang baik dan mendukung produktivitas perusahaan. Setiap pelau bisnis harus selalu berusaha untuk meningkatkan produktivitasnya. Makin baik produktivitas pelaku bisnis, maka akan makin mudah pula untuk mendapatkan keuntungan dan mengembangkan bisnisnya.

Lalu bagaimana sih cara meningkatkan produktivitas sebagai pelaku bisnis agar efektif? yuk simak ulasan berikut ini yang dilansir dari Kompas.com:

  1. Melakukan monitoring usaha secara rutin

Monitoring merupakan aktivitas yang tidak boleh dilewatkan oleh para pebisnis. Dengan cara ini Kamu bisa mengetahui sejauh mana usaha tersebut berkembang. Melalui monitoring pula Kamu dapat mengevaluasi target, pencapaian, sampai strategi pengembangan usaha yang ada. Dari evaluasi inilah biasanya kita akan tahu bagian mana yang perlu dikurangi, dipertahankan, dan ditingkatkan agar usaha berjalan lebih produktif.

  1. Membangun lingkungan kerja yang baik

Sebagi pelaku bisnis bisa memulai dengan membangun lingkungan kerja yang baik, aman serta kondusif. Hal ini bisa dimulai dari memberikan fasilitas kerja yang memadai kebutuhan karyawan. Selain itu juga bisa membangun sistem kerja yang memadai sehingga meminimalisir pekerjaan manual guna menunjang peningkatan produktivitas.

  1. Membagi pekerjaan menjadi bagian kecil

Saat ada banyak pekerjaan yang harus kamu selesaikan, kamu mungkin akan merasa sangat terbebani dengan hal tersebut. Sebagai alternatif, kamu dapat memecah pekerjaan tersebut menjadi bagian-bagian lebih kecil untuk memudahkan. Membuat langkah kecil sedikit demi sedikit asalkan pasti, lebih baik dibandingkan dengan tidak mengerjakan sama sekali.

  1. Fokus pada Strategi dan Tujuan

Dengan fokus pada strategi dan tujuan bisnis menjadi suatu upaya yang dilakukan agar tetap sejalan dengan tujuan yang telah ditetapkan pelau bisnis sebelumnya.

***

GN/LMP

 

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x