Jakarta Akan Resmikan Taman Baru Bernama Link In Park
Rabu, 15 Februari 2023 | 08:00 WIB
LINK UMKM - Jakarta merupakan kota metropolitan yang memiliki cukup banyak tempat rekreasi umum yang dapat dikunjungi oleh siapa saja. Terdapat berbagai taman yang tersedia di beberapa kawasan di ibukota Jakarta yang memang sengaja disediakan untuk warga sekitar yang hendak berekreasi di akhir pekan. Namun, ada yang baru kali ini, dikabarkan jakarta akan punya taman baru yang akan diberi nama yang sangat unik, yakni Link In Park yang terletak di Rawasari, Jakarta Pusat. Nama unik yang diberikan untuk taman baru itu nampaknya cukup menarik perhatian warganet, pasalnya nama taman itu mengingatkan mereka akan sebuah grup band rock yang terkenal, seperti salah satu nama band rock Amerika Linkin Park. Grup Linkin Park sendiri cukup populer di kalangan pencinta musik Tanah Air. Cukup banyak lagu-lagu hits Linkin Park yang kerap didengarkan oleh para anak muda generasi 90-an, seperti "Crawling", "In the End", "Numb", "What I&039;ve Done", "Somewhere I Belong" dan sebagainya. Namun, meski nama taman baru di Jakarta mirip dengan grup band tersebut, tapi sama sekali tidak ada hubungannya.
Dalam unggahan Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distamhut) DKI Jakarta di akun resmi media sosial Instagram-nya, @tamanhutandki, diperlihatkan beberapa foto wajah taman dalam unggahan di Instagram itu. Tapi, Distamhut DKI belum mengungkapkan kapan resminya Link In Park dibuka untuk publik. Distamhut DKI membeberkan bahwa di Link In Park, warga Jakarta bisa menikmati berbagai fasilitas yang disediakan. Sejumlah fasilitas di taman tersebut antara lain, area skateboard, fitness outdoor, area bermain anak, toilet, hingga rumah hobbit. Selain itu, taman itu dilengkapi dengan bioswale yang terletak di bagian depan Link In Park. Fungsi bioswale sendiri yakni sebagai pengendali limpahan air hujan ketika musim hujan melanda.
Dilansir dari kompas.com Hadirnya taman ini diharapkan menjadi koneksi atau tempat untuk para komunitas skateboard atau warga sekitar untuk berolahraga di sana. Taman Link In Park memiliki luas sebesar 5.596 meter persegi.
***
GN/LMP