Kiat Menumbuhkan Jiwa Berwirausaha

Minggu, 4 Desember 2022 | 08:00 WIB

Ilustrasi Menumbuhkan Jiwa Berwirausaha (Freepik/Odua)

LINK UMKM -  Pada dasarnya setiap orang memiliki jiwa kewirausahaan, tetapi tidak banyak yang benar-benar serius mengusahakannya. Kebanyakan orang beralasan takut atau ragu-ragu untuk terjun ke dunia bisnis entah karena tidak yakin dengan kemampuan diri sendiri ataupun sekedar takut rugi. Intinya ada beberapa cara untuk menumbuhkan jiwa kewirausahaan kita agar dapat tumbuh menjadi lebih besar hingga akhirnya berani terjun ke dunia bisnis tanpa takut akan resiko yang akan dihadapi.

Hal pertama adalah mulailah dari bakat atau minat yang kita miliki. Seringkali kita bingung untuk memulai suatu usaha karena tidak tahu ide bisnis apa yang sebaiknya kita usahakan, padahal sebenarnya kita bisa saja mulai dengan hal-hal yang dekat dan kita sukai atau minati. Ada ungkapan bahwa sesuatu hal yang dilakukan dengan sepenuh hati dan cinta akan menghasilkan hal yang baik, mungkin minat atau hal yang kita cintai bukanlah hal yang terlalu besar tetapi jika kita tekuni dengan sungguh-sungguh hal tersebut justru dapat tumbuh jauh melebihi ekspektasi kita. Oleh karena itu kenalilah bakat atau minat yang kita sukai dan mulailah dari situ.

Setelah menemukan ide bisnis yang tepat, kunci kedua adalah mulailah sesegera mungkin. Banyak orang yang telah mempunyai konsep yang bagus tetapi justru terlalu takut untuk memulai usahanya. Karena itu penting untuk meyakinkan dan memaksa diri kita untuk melawan ketakutan dan segera memulai ide kita tersebut. Kegagalan adalah hal yang pasti kita hadapi, tetapi orang yang terbiasa menghadapi kegagalan sejak awal justeru akan belajar dan semakin maju dan berkembang.

Fokus dan konsisten adalah kunci berikutnya, setelah memulai usaha kita hal berikutnya yang harus kita lakukan adalah bekerja dengan disiplin dan terfokus. Banyak orang yang gagal ketika menjalankan usahanya karena tidak dapat mempertahankan fokus dan kedisiplinan. Oleh karena itu kunci berikutnya setelah memulai usaha kita adalah disiplin dan mempertahankan fokus kita agar mencapai target yang telah ditetapkan.

Langkah berikutnya adalah belajar dari orang lain khususnya para pengusaha sukses. Sebagai pemula kita tentu saja membutuhkan bimbingan dan pelajaran yang dapat kita ambil dari para pengusaha sukses lainnya, selain sebagai sumber pelajaran para tokoh pengusaha sukses juga dapat menjadi motivasi dan pemantik semangat bagi kita untuk terus melangkah hingga mencapai titik kesuksesan seperti yang mereka capai. Pengetahuan dan strategi bisnis dari para tokoh pebisnis tadi menjadi modal yang berharga bagi kita untuk terus membangun dan mengembangkan usaha kita sendiri.

***

GN/EBE

sutiyah lami

7 Desember 2022 | 09:15:58 WIB 1 tahun lalu

informasi yang bermanfaat untuk pemula nih

lucky fernando

6 Desember 2022 | 15:11:28 WIB 1 tahun lalu

mantapp

Harno

6 Desember 2022 | 09:21:39 WIB 1 tahun lalu

semoga bisa jadi wirausahawan sukses

Rafli Nur

6 Desember 2022 | 09:02:32 WIB 1 tahun lalu

mantep nih semoga makin banyak wirausahwan baru

Yusup

6 Desember 2022 | 08:46:25 WIB 1 tahun lalu

harus diterapkan di kehidupan sehari hari

Lulus ahmad fadillah

5 Desember 2022 | 22:25:18 WIB 1 tahun lalu

Semoga ini menjadi penyemangat pemula. Terikasih..

Kairul Samsudin

5 Desember 2022 | 15:02:59 WIB 1 tahun lalu

semoga bisa memotivasi

Angel Lestari

5 Desember 2022 | 09:59:01 WIB 1 tahun lalu

terima kasih ilmunya

Lafah Kridya

5 Desember 2022 | 09:10:12 WIB 1 tahun lalu

sangat bermanfaat

Dezidmom90

5 Desember 2022 | 05:44:04 WIB 1 tahun lalu

Akh pasti bisa

Febry fernandes

4 Desember 2022 | 12:16:28 WIB 1 tahun lalu

Terima kasih ilmunya

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x