Sebelum Mengakses Modal, Ini 4 Hal yang UMKM Perlu Lakukan!
Sabtu, 1 Oktober 2022 | 08:00 WIB
LINK UMKM - Sudah banyak pelaku UMKM yang berkeluh kesah mengenai modalnya yang terbatas. Mungkin sebetulnya bukan hanya akses modal saja yang terbatas, namun kamu yang belum siap menjalankan bisnis. Lalu, apa yang harus kita lakukan?
Berikut adalah 5 hal yang perlu kamu lakukan sebelum mengakses modal yang dilansir dari Kumparan:
- Menghitung Kebutuhan Modal Berdasarkan Rencana Usaha
Hitung dengan benar kebutuhan modal yang kamu butuhkan untuk mencapai target-target di Rencana Usaha, misalnya; kapasitas produksi, penjualan. Dan rincikan juga modal untuk investasi, seperti; Beli tanah, mesin, urus izin, fee konsultan, gaji karyawan, listrik, air, dll.
- Mengenal Ragam Akses Modal
Akses modal ada yang bersifat pinjaman (harus dikembalikan), ada juga penanaman modal (berbagi kepemilikan dan pengendalian perusahaan). Pelajari hal tersebut, yang mana yang kamu butuhkan untuk usaha kamu.
- Mendiskusikan Detail Perjanjian Dengan Calon Investor
Untuk pinjaman, aspek yang paling penting adalah skema perhitungan bunga, jangka waktu, pinjaman, batas waktu cicilan, dan biaya biaya lain.
- Mengevaluasi Biaya Modal
Bunga pinjaman 12% per tahun, ada kebebasan jika meminjam modal. Bank tidak menuntut laporan selama pembayaran cicilan kamu lancar.
***
GN/WW