Resep Tumis Jamur Tiram Mix Sayur Ala Restoran

Sabtu, 28 Mei 2022 | 02:00 WIB

Bahan yang dibutuhkan adalah

LINK UMKM - Masakan tumis merupakan masakan yang paling praktis untuk dibuat. Hanya dengan bumbu serta bahan utama sederhana yang tersedia di rumah, bisa jadi olahan tumis yang enak. Tumis jamur sayur merupakan rekomendasi olahan tumisan yang enak. Melansir Kumparan berikut ini adalah resep tumis jamur yang bisa kamu coba di rumah!

Bahan yang dibutuhkan adalah:

  • 250 gram jamur tiram, suwir-suwir
  • 1/2 bawang bombay, iris tipis
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • 2 siung bawang merah, cincang halus
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • Kecap manis, secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya untuk menumis
  • Penyedap masakan, secukupnya
  • Saus tiram, secukupnya

Cara membuat :

  1. Langkah pertama dalam resep jamur tiram satu ini adalah menumis bawang bombay, bawang putih, dan bawang merah hingga harum.
  2. Lalu masukkan jamur tiram dan aduk rata.
  3. Tambahkan garam, saus tiram, kecap manis, lada bubuk, dan penyedap rasa. Aduk semua bahan hingga matang dan menyerap.
  4. Jamur tiram tumis pun siap dinikmati.

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x