Tips Memaksimalkan Fitur Whatsapp Business

Rabu, 23 Maret 2022 | 00:00 WIB

Bisa Menunjang Penjualan, Begini Cara Sederhana Membuat Link Whatsapp

LINK UMKM - Sejak dirilis tahun 2018, WhatsApp Business semakin memperkaya fiturnya. Fitur tersebut bisa dimanfaatkan para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk mengoptimalkan usahanya, seperti jualan online. 

 

Tidak cuma barang, WhatsApp Bisnis juga bisa dimanfaatkan mereka yang menjual jasa secara online, seperti fotografer, perias, desainer, atau lainnya.

 

Lantas bagaimana tips memaksimalkan fitur katalog di WhatsApp? Dilansir dari kompas.com Berikut rangkumannya.

 

  1. Manfaatkan Status 

Sama halnya dengan Story di Facebook dan Instagram, status pada Whatsapp Business juga memiliki potensi yang sangat besar. Pada saat seorang konsumen melihat story, artinya ia memiliki ketertarikan pada produk atau layanan tersebut.

 

Kamu bisa membuat status seperti proses pembuatan produk atau saat kegiatan pengiriman barang. Hal itu bisa menstimulus konsumen jika melihat kamu sedang melayani banyak pesanan. 

 

Selain itu, kamu bisa menulis di status tentang promo-promo menarik yang kamu tawarkan, ataupun kegiatan live events yang ingin kamu lakukan.

 

  1. Pahami Target Pasar

WhatsApp membantu kamu menjangkau konsumen melalui komunikasi yang bersifat pribadi. Sebelum Anda dapat berkomunikasi dengan mereka, penting sekali untuk mengidentifikasi siapa pelanggan Anda. 

 

Untuk itulah, penyampaian konten, strategi pemasaran, dan gaya berkomunikasi bisa disesuaikan dengan target konsumen. Identifikasi target pasar ini sama halnya dengan membuat halaman Facebook dan Instagram bisnis.

 

  1. Bersikap responsif

Balas pesan konsumen secepat mungkin, jangan menunda terlebih sampai membiarkan konsumen terlalu lama menunggu jawaban. Bangun komunikasi yang baik dan nyaman pada konsumen agar tak terkesan kaku, buat kesan baik pada konsumen dengan mengajaknya menggunakan bahasa sehari-hari.

 

  1. Menghadapi Keluhan Konsumen dengan Bijak

Sebagai pebisnis, ada baiknya kamu memahami bagaimana melayani konsumen yang baik. Kamu perlu mempelajari bagaimana cara menjawab pertanyaan-pertanyaan sensitif dari pelanggan. 

 

  1. Gunakan Fitur Label

Tumpukan pesan pada saat yang bersamaan bisa menyulitkan kamu dalam membalas pesannya. Fitur ini dibuat untuk mengatur dan merapikan setiap pesan yang masuk ke dalam masing-masing kategori dan memudahkan kamu untuk mencarinya kembali. 

 

Contoh, kamu bisa membuat kategori pelanggan baru, pesanan baru, pembayaran tertunda, pesan dibayar, pesanan selesai, dan sebagainya. 

 

Sehingga, kapanpun kamu perlu berkomunikasi dengan pelanggan, atau saat menghadapi keluhan salah seorang pelanggan, kamu bisa mengeceknya kembali lewat fitur label ini. Praktis dan tidak menghabiskan banyak waktu.

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x