4 Usaha Peternakan yang Bisa Menghasilkan Cuan Dengan Cepat

Sabtu, 26 Februari 2022 | 07:00 WIB

4 Usaha Peternakan yang Bisa Menghasilkan Cuan Dengan Cepat

LINK UMKM - Beternak hewan bisa menjadi pilihan untuk mendapatkan penghasilan. Bahkan, ternak hewan bisa menjadi penghasilan utama. Ada beragam hewan ternak yang bisa menjadi alternatif untuk dicoba. Selain cukup familiar bagi masyarakat, peluang penghasilannya juga cukup menjanjikan.

Dilansir dari channel youtube Inspirasi Pagi, berikut 4 usaha peternakan cepat panen dan menjanjikan :

1. Usaha ternak burung kicau
Bisnis burung kicau menawarkan keuntungan. Dengan bisnis ini kamu bisa mendapatkan puluhan juta dalam sebulan bukanlah hal yang mustahil.

2. Usaha budidaya ikan belut
Kini budidaya ikan belut sudah banyak yang melakoni, hal ini tentunya tidak lepas dari permintaan pasar yang banyak. Dengan jumlah minat yang banyak inilah, menjadi peluang usaha ikan belut sangat besar dengan pasar yang semakin besar.

Pemeliharan yang muda, tidak butuh modal yang besar, permintaan yang tinggi, serta laba yang cukup besar menjadikan bisnis ini layak dicoba.

3. Usaha bebek petelur
Selain permintaan daging bebek yang cukup tinggi, telur bebek juga menjadi komoditas peternak bebek yang menjanjikan. kelebihan beternak bebek karena daya tahan tubuhnya yang kuat sehingga mengurangi resiko mati.

4. Usaha ternak Kroto
Kroto atau yang lebih disebut semut rangrang belakangan ini sering dicari. karena peternak burung kicau di Indonesia sudah semakin banyak dan membutuhkan kroto sebagai pakan ternak mereka.

Nova Ariani Sigar

6 Maret 2022 | 20:50:45 WIB 2 tahun lalu

Bagus tidak perlu modal yg besar

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x