Tidak Perlu Modal Juataan, Bisnis Makanan Ringan Ini Bisa Datangkan Cuan

Sabtu, 19 Februari 2022 | 14:00 WIB

Tidak Perlu Modal Juataan, Bisnis Makanan Ringan Ini Bisa Datangkan Cuan

LINK UMKM - Makanan ringan banyak dijadikan peluang usaha karena dinilai paling menguntungkan. Modal yang terjangkau, target pasar yang luas juga menjadi salah satu alasan mengapa bisnis ini banyak diminati.

Selain itu, bisnis makanan ringan berpotensi besar meraup keuntungan karena diminati masyarakat dari berbagai kalangan, mulai dari anak-anak, remaja, hingga dewasa.

Bagi kamu yang berminat untuk memulai usaha makanan ringan, berikut beberapa makanan yang bisa dijual dengan modal yang sangat minim

1. Cireng bumbu rujak
Berbahan dasar tepung tapioka, sagu, dan terigu membuat cireng memiliki tekstur yang kenyal dan lezat. Apalagi jika ditambah dengan bumbu rujak, hmmm membayangkannya saja sudah membuat kita menelan ludah.

Umumnya, cemilan satu ini dijual dalam bentuk mentah dan akan digoreng ketika dirumah agar bisa disajikan dalam keadaan hangat.

Kelemahan dari cemilan ini adalah bumbu rujak yang tidak bisa bertahan lama. Namun, kelebihannya adalah penyajian yang harus digoreng terlebih dahulu, sehingga makanan ini harus dilahap dalam kondisi terbaiknya.

2 Cilok krispi
Cilok merupakan salah satu cemilan favorit Jawa Barat. Namun, tak hanya di Jawa Barat, saat ini banyak sekali loh penjual cilok. Kamu bisa menjual cilok krispi yang menawarkan cilok dalam kondisi hangat. Kamu bisa menjualnya dalam bentuk mentahan, supaya pembeli akan menikmatinya setelah di goreng di rumah.

3. Keripik Talas
Makanan ringan satu ini punya cita rasa yang khas dibandingkan dengan jenis keripik lain. Teksturnya renyah dan rasa gurihnya khas. Terkait bahan bakunya, kamu bisa mendapatkannya di pasar atau petani talas langsung. Satu hal penting adalah kamu harus melakukan survei bahan baku untuk memastikan pasokan, sehingga produksi bisa terus berjalan.

4. Keripik makaroni pedas
Makaroni menjadi salah satu makanan ringan yang digemari banyak masyarakat. Bahannya mudah didapat dan dapat disajikan dengan berbagai rasa, mulai dari asin, pedas, dan gurih. Bentuk penyajiannya juga beragam, bisa renyah atau basah.

5. Keripik jamur tiram
Jamur tiram merupakan jenis jamur yang mudah diperoleh di pasar. Karena bahan bakunya yang mudah diperoleh, tentu menjual keripik jamur menjadi salah satu bisnis usaha yang bisa mendatangkan cuan. Cara pengolahannya juga mudah, yaitu membaluri jamur dengan tepung dan bumbu kemudian digoreng hingga kering.

Suyatno

22 Februari 2022 | 17:44:57 WIB 2 tahun lalu

Kreatif

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x