Raffi Ahmad Mau Nyemplung ke Bisnis Pengolahan Daging Rp 75 M

Rabu, 9 Februari 2022 | 06:00 WIB

Raffi Ahmad Mau Nyemplung ke Bisnis Pengolahan Daging Rp 75 M

LINK UMKM - Aktor Raffi Ahmad atau yang kini disebut-sebut sebagai Sultan Andara dikabarkan akan menginvestasikan uangnya untuk membangun pabrik pengelolaan daging sapi di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).

Dilansir dari detik.com, Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakeswan) NTB Khairul Akbar menyebutkan bahwa Raffi Ahmad tertarik menanfaatkan Rumah Potong Hewan (RPH) di STP Banyumulek di Kabupaten Lombok Barat sebagai pabrik pengolahan daging sapi menjadi sejumlah produk, seperti sosis, nugget, dan produk olahan sapi lainnya.

“Nilai investasinya sampai Rp 75 milliar dan jika jadi mereka akan memotong sapi sebanyak 50 hingga 100 ekor sehari. Nama atau merek produknya sendiri juga unik ‘Saffi Ahmad’,” ujar Khairul Akbar.

Sebelumnya, ketertarikan Raffi Ahmad dalam membuat pabrik pengolahan daging sapi tersebut sudah disampaikan saat bertemu Gubernur NTB Zulkieflimansyah di Jakarta pada November 2021 lalu.

Khairul juga menyampaikan, pihaknya tidak khawatir untuk menyuplai kebutuhan sapi pabrik Raffi Ahmad. Sebab, jumlah populasi sapi di NTB sebanyak 1,3 juta ekor yang tersebar di Pulau Lombok dan Pulau Sumbawa. Kebutuhan daging terbesar berada di Pulau Lombok, namun karena ketersediaan sapi masih kurang, pemenuhan kebutuhan daging didatangkan pula dari Pulau Sumbawa.

Viky chandra

20 Februari 2022 | 13:50:25 WIB 2 tahun lalu

Luar biasa

Lilyana Purnamasari

10 Februari 2022 | 19:28:10 WIB 2 tahun lalu

wow luar biasa Raffi Sultan Andara, semakin tajir, Midas Touch , apapun yang dijalankannya selalu sukses, menular kepada kita semua rejekinya... niat yang sangat mulia untuk membantu peternak sapi di NTB.

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x