Menteri BUMN dan BRI Kunjungi Klaster Binaan di Gunung Arjuna
Sabtu, 8 Januari 2022 | 00:00 WIB
LINK UMKM - Komitmen PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) dalam mendukung pengembangan dan pemberdayaan UMKM. Pemberdayaan UMKM yang dilakukan berdasarkan klaster yag membentuk ketahanan ekonomi nasional dapat dibangun berdasarkan kekuatan unik dan sumber daya setiap daerah.
Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto dan Menteri BUMN Erick Thohir melakukan kunjungan ke klaster-klaster usaha binaan BRI di Jawa Timur beberapa waktu yang lalu.
Kunjungan ini guna memberikan dukungan kepada klaster usaha binaan BRI agar optimistis meningkatkan skala usaha. Sehingga ketahanan ekonomi nasional dapat dibangun dari bawah dengan pemanfaatan sumber daya di masing-masing daerah.
Salah satu klaster yang dikunjungi yakni Klaster Usaha Binaan Tanaman Hias Sekarmulyo, Desa Sidomulyo, Kecamatan Batu, Batu, Jawa Timur. Desa Sidomulyo yang juga dikenal sebagai "Desa Bunga" terletak di lereng Gunung Arjuna dengan suhu yang cukup dingin.
Selain kunjungan ke Klaster Tanaman Hias binaan BRI, Erick dan Catur juga melakukan kunjungan ke salah satu Agen BRILink di jalan Cemara Udang RT.002/RW.004 Sidomulyo, Kota Batu. Menurut dia, BRI terus berupaya memberikan jasa pelayanan perbankan yang dapat diakses secara langsung bagi klaster usaha wilayah binaannya, sehingga transaksi ekonominya menjadi lebih mudah, nyaman, dan efisien.
"Inilah bukti nyata komitmen kami dalam mendukung inklusi keuangan, dan juga meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar. Diharapkan ke depannya masyarakat pelaku usaha dapat dengan mudah melakukan transaksi keuangan dengan layanan perbankan yang lengkap dari BRI. One stop financial services bagi para nasabah," Ungkap Catur.