Tips Memilih Jasa Logistik Agar Bisnis Online Berjalan Lebih Baik
Senin, 3 Januari 2022 | 16:00 WIB
LINK UMKM - Selama masa pandemi COVID-19, Indonesia adalah negara yang mengalami peningkatan dalam hal belanja digital. Laporan tersebut berdasar dari Facebook dan Bain & Company.
Populasi konsumen digital di Indonesia diprediksi naik 15 persen dari 144 juta orang di 2020 menjadi 165 juta di 2021. Karena itu, bisnis online menjadi usaha yang menjanjikan.
Tapi, dalam hal kesuksesan berbisnis online bukan hanya memperhatikan kualitas dan berbagai aspek dari barang yang ingin di jual. Melainkan penting untuk kamu mengetahui pemilihan jasa logistik juga. Hal itu karena pelanggan akan merasa lebih puas dengan proses pengiriman yang cepat.
Untuk itu, kamu sebagai pelaku usaha online ada baik untuk teliti dalam menentukan jasa logistik yang akan digunakan. Terlebih, pada saat ini belanja online tengah digandrungi masyarakat.
Sebagai bahan pertimbangan bagi toko online yang baru memulai usaha, perlu memperhatikan beberapa hal penting. Berikut tips bagi pebisnis online agar tidak salah memilih jasa logistik.
1. SOP pengiriman yang jelas dan terpercaya
SOP atau Standar Operasional Prosedur jelas akan berpengaruh pada ketepatan waktu pengiriman. SOP yang jelas biasanya disiapkan secara matang oleh jasa logistik, dari mulai proses penjemputan barang dari marketplace menuju gudang, bahkan hingga barang sampai tepat waktu di tangan pelanggan.
2. Bekerja sama dengan marketplace
Penting diperhatikan, jasa logistik yang bekerja sama dengan pemain marketplace besar dan terpercaya akan mendapatkan keuntungan bagi bisnis.
3. Cepat dan tanggap dalam pengiriman dan aduan
Pilih jasa logistik yang selalu mendukung kepentingan konsumen, baik melalui layanan konsumen, seperti layanan pelanggan, atau bahkan menghadirkan beragam pilihan bantuan untuk proses aduan pengiriman barang yang bermasalah.
4. Memiliki berbagai pilihan pengiriman
Pelaku usaha online biasanya untuk menjaga kestabilan keuangan membutuhkan berbagai macam pilihan paket pengiriman dengan harga yang kompetitif. Berbagai layanan pengiriman biasanya seperti hari yang sama atau bahkan bayar di tempat.
5. Memiliki berbagai program dukungan untuk pebisnis
Pemain logistik yang memberikan perhatian lebih kepada bisnis online biasanya memiliki berbagai macam program loyalitas khusus untuk memberdayakan bisnis seraya mendukung pertumbuhan ekonomi nasional.
Program loyalitas biasanya dalam bentuk penyediaan platform edukasi bisnis, hadiah apresiasi terhadap performa bisnis, hingga menyediakan platform khusus pinjaman modal.
Pemain logistik semacam ini dapat menjadi pilihan untuk pelaku UKM dalam memanfaatkan berbagai macam program loyalitas untuk meningkatkan skala usaha agar pesanan datang secara berkelanjutan.
RZ/MG