Intip Tips Berjualan Online
Rabu, 15 Desember 2021 | 16:00 WIB
LINK UMKM - Agar kamu bisa menjalankan bisnis online dengan benar, kamu perlu panduan yang benar dalam menjalankan bisnis online. Membaca artikel ini adalah salah satu langkah awal meraih kesuksesan di dunia bisnis online.
step cara menjalankan bisnis online yang dibutuhkan pasar sehingga produk atau jasa yang kamu tawarkan bisa laku terjual. Penasaran ingin tahu bagaimana caranya? Yuk disimak ulasannya berikut ini:
1. Temukan Masalah yang Dihadapi Pasar
Sebelum kamu membuat produk dan mempromosikannya pada calon klien potensial, kamu harus melakukan riset permasalahan yang sedang dihadapi oleh banyak orang. Dengan begitu, produk yang kamu buat nanti, bisa menyelesaikan permasalahan yang dialami konsumen.
Soalnya banyak lho startup yang gagal dalam mengidentifikasi kebutuhan pasar, akhirnya gulung tikar. Pernyataan ini didukung penelitian yang dilakukan oleh CBS insight.
Menurut mereka, banyak perusahaan rintisan atau bisnis online yang merugi karena mereka tidak mampu menjual produk atau jasa yang bisa menjawab keinginan pasar.
Untuk itu, kamu perlu melakukan riset. Misalnya saja, di kalangan pemilik website dan blog butuh banyak konten artikel tapi mereka sibuk. Dari sini kamu bisa melihat peluang usaha jual beli artikel karena memang pasar membutuhkannya.
2. Tentukan Segmentasi Pasar
Selain mengidentifikasi pasar, kamu juga perlu mencari klien potensial yang tertarget. Karena produk atau jasa yang kamu jual belum tentu dan memang tidak akan cocok untuk semua orang.
Oleh karenanya, dengan menargetkan pembeli potensial yang relevan dengan produk dan jasa yang kamu miliki, maka besar kemungkinan terjadi closing penjualan yang lebih menguntungkan.
Misalnya; kalau kamu membuka usaha jual beli artikel, kamu bisa menjualnya ke blogger. Kalau kamu jual jasa tutor Bahasa Inggris, kamu bisa menargetkan anak-anak sekolah, kuliah, atau pekerja yang butuh pelatihan komunikasi Bahasa Inggris.
3. Analisis Kompetitor
Perlu kamu sadari bahwa saat kamu memulai bisnis online, pasti ada kompetitor lain yang sudah memulai usaha bisnis di bidang produk dan jasa yang sama denganmu dengan kelebihanya tersendiri.
Oleh karena itu, kamu harus mencari tahu data competitor terkait varian produk, harga, dan kualitasnya. Dari ketiga variabel ini, poin mana yang bisa kamu ungguli? Misalnya saja kamu bisa lebih unggul dalam menyediakan varian produk dengan jumlah banyak dan harga terjangkau.
4. Buat Website dan Beli Domain Unik Kamu
Usaha yang hebat bukanlah usaha yang punya gagasan cemerlang, melainkan usaha yang dimulai. Kalau kamu memang ingin menjadi pebisnis online, kamu harus memulainya segera dengan cara membuat website dan membeli domain.
Untuk kamu yang punya bujet terbatas, kamu bisa membuat website dari platform blogger.com dan bisa beli domain murah di Niagahoster.
Bila kamu sudah membuat website dan memiliki nama domain .com sendiri, kami ucapkan selamat, langkahmu sudah tepat dan sudah siap untuk berbisnis online.
5. Promosikan Produk / Jasa Milikmu dengan Teknik SEO dan Sosial Media
Setelah memiliki website dan domain .com untuk bisnis online kamu, sekarang, saatnya untuk mempromosikan jasa dan produk yang kamu jual. Kalau kamu ingin promosi yang murah dan hasilnya jangka panjang, kamu bisa menggunakan teknik pemasaran SEO dan social media.
Dengan mengoptimasi produkmu secara SEO, produk dan jasa milikmu akan tampil dihalaman pertama google sehingga bisa mendapatkan trafik berkelanjutan. Promosi lewat sosial media bisa meningkatkan brand awareness pasar tentang nama brand beserta produk yang kamu jual.
RZ/MG