Produsen Keramik Salatiga Ini Tembus Ekspor ke Arab-Australia

Minggu, 8 Agustus 2021 | 08:00 WIB

Produsen Keramik Salatiga Ini Tembus Ekspor ke Arab-Australia (foto : pinterest)

LINK UMKM - Produsen keramik asal Salatiga, Naruna menjadi salah satu merek keramik asal Indonesia yang sudah berhasil merambah pasar luar negeri. Produk Naruna berhasil diekspor ke berbagai negara, mulai dari Arab Saudi, Qatar, Turki, Hong Kong, Singapura, hingga Australia.

Roy Wibisono, pemilik dan pendiri Naruna Ceramic menceritakan usahanya dibangun dari garasi rumah yang kecil di pertengahan tahun 2019.

Roy menggunakan alat produksi sederhana, dari mulai tungku sendiri hingga kompresor bekas. Untuk menjual keramik-keramik hasil kerajinannya dia memanfaatkan media sosial. Dia tak memiliki toko atau galeri resmi.

Dia bahkan memanfaatkan warung bubur kacang ijo buat meeting atau upload dagangan online.

Kesulitan kembali bertambah karena produknya harus bersaing dengan produk impor yang harganya jauh lebih murah. Namun, menurutnya selama produk yang ditawarkan kualitasnya baik, maka pembeli akan datang sendiri.

Produk bikinan Roy dijual dengan harga satuannya Rp120 ribuan untuk cangkir. Tapi, soal kualitas produk, menjadi satu hal yang sangat diperhatikan olehnya. Kebetulan, Roy cukup paham soal racikan bahan kimia karena pernah mengemban pendidikan ilmu kimia, dia pun pernah bekerja di pabrik keramik.

Hal ini membuat produknya memiliki keunikan, meski cuma keramik dia menjamin produknya kuat dan tahan banting. Selain itu, produknya juga tahan gores, tahan dipanggang di microwave, dan bebas material beracun.

Bicara soal omzet, Roy bercerita saat ini per tahunnya Naruna bisa menghasilkan Rp4,6 miliar, atau sekitar Rp300 jutaan per bulan.

Padahal di masa awal Naruna dibangun omzet cuma Rp2 jutaan per bulan. Saat ini pun pihaknya sedang membuat sebuah galeri besar sebagai tempat penjualan sekaligus daya tarik wisata di Salatiga.

ANDY ATMOKO

11 Agustus 2021 | 22:40:51 WIB 3 tahun lalu

inspirator

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x