Tips Mempertahankan Bisnis Kopi Tengah Pandemi
Senin, 12 Juli 2021 | 16:00 WIB
LINK UMKM - Pada masa pandemi seperti sekarang ini banyak sekali bisnis yang dibuat oleh para pelaku usaha atau UMKM. Salah satunya yaitu usaha kopi yang sangat marak bermunculan dan didirikan oleh anak muda. Namun menjalankan usaha kopi tersebut tidaklah mudah, terutama di tengah masa pandemi.
Akan tetapi tidak perlu khawatir karena dengan adanya pandemi ini bukan berarti jalan buntu, karena kamu tetap bisa mengolah usaha kopi agar tetap berjalan dan memiliki banyak konsumen. Caranya dengan berinovasi dan menjaga usaha kopimu tetap berjalan.
1. Kopi Kemasan Literan
Banyak sekali ide kreatif yang bermunculan di tengah pandemi demi menarik minat para konsumen. Sebelumnya mungkin kopi termasuk minuman yang biasa saja, namun sekarang mulai bermunculan produk-produk baru.
Salah satunya yaitu inovasi menjual kopi literan. Kopi literan adalah kopi susu dengan berbagai varian yang dikemas dalam botol literan, mulai dari ukuran 500ml hingga ukuran 1 liter.
Minuman kopi dengan kemasan seperti ini sangat diburu pada masa pandemi seperti sekarang ini, karena bagi pecinta maupun penikmat kopi tidak lagi bisa nongkrong di kedai kopi dengan bebas.
Dengan adanya kemasan ini maka mereka tetap bisa menikmati kopi yang mereka suka sambil nongkrong di rumah masing-masing untuk beberapa hari ke depan bersama keluarga yang mereka sayang. Dengan itu juga dapat memperkecil penularan virus covid-19.
2. Varian atau Rasa Baru
Varian atau rasa kopi yang baru juga banyak sekali bermunculan dibuat oleh para pelaku usaha kopi. Mereka memutar otak untuk menjajakan kopi instan dari brand mereka sendiri dan dipasarkan secara online. Sebab saat ini masyarakat cenderung peduli dengan kesehatannya sehingga banyak mengkonsumsi makanan dan minuman yang dapat menambah daya tahan tubuh.
3. Inovasi Produk
Para pelaku usaha kopi juga sangat kreatif dalam menciptakan inovasi baru untuk mengembangkan usahanya. Ada banyak sekali ide dalam produknya dan cara pemasarannya. Karena kreativitas dapat disalurkan untuk menjawab kebutuhan masyarakat dalam menghadapi pandemic C-19.
Contohnya saja sekarang ada pengharum ruangan, mobil, bahkan badan beraroma kopi dan dibuat dengan bahan dasar kopi asli. Dengan itu masyarakat menjadi tahu kalau manfaat kopi sangatlah beragam dan tidak hanya untuk dijadikan minuman, namun banyak sekali peluang untuk mengolah kopi menjadi suatu produk baru.
MG/QQ