Bakmi Jawa Kaleng Mbah Hardjo Makin Dikenal

Selasa, 1 Juni 2021 | 08:00 WIB

Ilustrasi Bakmi (Foto : freepik.com)

LINK UMKM -  Pandemi Covid-19 berdampak pada semua sektor tak terkecuali usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Meski demikian, pelaku UMKM tak menyerah pada keadaan.

Beragam cara dilakukan untuk dapat bertahan dalam kondisi sulit saat ini. Pertamina melalui Program Kemitraan hadir untuk menjembatani dengan sejumlah program agar UMKM bisa bangkit dan naik kelas.

Bambang Tri Mulyono, pemilik usaha Bakmi Jawa Mbah Hardjo menjadi salah satu UMKM yang terkena imbas pandemi. Namun, berkat pendampingan yang dilakukan Pertamina, usahanya kini berangsur mulai normal kembali.

Pelaku usaha kuliner di Jalan Keloran No 8 Senggotan, Kecamatan Kasihan, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta itu memulai usahanya pada 2009 lalu. Dia memulai usaha kuliner itu dari resto bakmi Jawa biasa.

Tapi, setelah waktu berjalan tercipta inovasi produk bakmi Jawa kemasan kaleng yang mungkin menjadi yang pertama dan masih satu-satunya hingga saat ini.

Bambang beralasan, proses pengalengan dilakukan agar bakmi Jawa Mbah Hardjo ini bisa dinikmati semua konsumen di mana pun ia berada. Bakmi Jawa kalengan ini, dia klaim bisa kedaluwarsa hingga 1 tahun.

Sampai saat ini sudah ada 14 jenis makanan kaleng.

Tidak cuma Bakmi Jawa, terdapat menu lain seperti rica ayam kampung, sarden tuna, tengkleng domba, sate goreng domba, tongseng domba, dan domba lada hitam.

Dengan kemasan tahan lama ini, Bambang memasarkan produknya hingga ke wilayah di Indonesia. Salah satunya dengan bantuan media sosial dan marketplace dengan nama Bakmi Jawa Kaleng Mbah Hardjo.

Dengan inovasi yang dilakukan, ia mampu meraup omzet sekitar Rp50 juta - Rp60 juta perbulannya. Dengan dibantu oleh 7 orang ibu rumah tangga, Bambang mampu memenuhi permintaan pasar dengan tetap mengimplementasikan ESG di bidang sosial.

RZ/QQ

HENDRICUS WIDIANTORO

30 Juni 2021 | 09:59:35 WIB 3 tahun lalu

Inovatif biaasanya makan bakmi langsung dari penjual dengan proses langsung saat membeli

DIDIN ROHIDIN

25 Juni 2021 | 11:36:28 WIB 3 tahun lalu

Thank linkumk.id

DIDIN ROHIDIN

25 Juni 2021 | 11:36:12 WIB 3 tahun lalu

Nice info

arjuna

9 Juni 2021 | 21:51:21 WIB 3 tahun lalu

Bermanfaat banget, maju dan succes terus cahyo..

PUTU WIARTAWAN

7 Juni 2021 | 10:24:50 WIB 3 tahun lalu

omset yang cukup tinggi, apa bisa dalam bentuk franchise/waralaba? minta no kontaknya...

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x