Memulai Usaha Kuliner dengan Modal Kecil

Jumat, 16 April 2021 | 16:00 WIB

Ilustrasi Pembukaan Toko Makanan (Foto : freepik.com)

LINK UMKM -  Usaha kuliner kerap dipilih bagi pemula yang ingin memulai usaha. Dengan modal minim jenis bisnis ini bisa digerakkan.

Kamu bisa memulai usaha kuliner di kompleks perkantan hingga kaki lima. Bahkan usaha ini pun bisa kamu mulai dengan memanfaatkan halaman rumah.

Ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan untuk menjalankan usaha ini. Pertama, menentukan menu dan jenis yang ingin kamu jual.

Kamu bisa menjual makanan atau minuman skala rumah tangga. Jangan pula untuk mempelajari karakteristiknya, mulai dari bahan baku, peralatan, cara membuat, kegunaan, cara konsumsi, penyimpanan, hingga pendistribusian.

Setelah selesai dengan urusan menu, rasa, dan tampilan produk kuliner, kamu bisa mengecek target pembelimu. Segmentasi ini tidak melulu soal kemampuan membeli, namun juga wilayah usia dan sebagainya.

Masing-masing memiliki ciri dan kepentingan sendiri saat membeli produk yang dijajakan.

Dengan menentukan ciri khas, maka posisi produkmu akan terlihat. Fungsi dari posisi ini ialah membuat produk yang dijual tidak mudah dilupakan konsumen di tengah saingan yang ada.

Pastikan produk kulinermu juga perlu pembeda.Kamu tidak hanya cukup mengandalkan bahan baku terpilih, rasa enak, tempat strategis, harga murah, bersih, dan kemasan yang bagus. Kamu perlu membuat strategi agar bisnis kuliner yang dilakukan memiliki perbedaan yang nyata.

RZ/QQ

Komentar

Media Lainnya

Hi!👋
Linda (Link UMKM Digital Assistant)
Chat via WhatsApp disini !

x