Sepatu Ni Luh Djelantik
Rp.0
KABUPATEN BADUNG, BALI
Berawal dari masa kecilnya yang tak pernah memiliki sepatu bagus, Ni Luh Putu Ary Pertami Djelantik pun memutuskan terjun ke bisnis sepatu. Di tahun 2003 ia memperkenalkan merek Nilou, sebelum berganti nama menjadi Niluh Djelantik pada tahun 2008. Produk sepatu berbahan kulit ini dikerjakan oleh 37 orang pengrajin. Hasil produksinya kemudian dipasarkan melalui 2 outlet di Kuta, 1 outlet di Jakarta, dan juga oleh beberapa agen di luar negeri seperti Australia, Italia, Perancis, Jerman, dan Rusia. Niuh Djelantik adalah salah satu merek lokal Indonesia yang reputasinya telah mendunia. Julia Robert memakai sepatu Niluh Djelantik saat pembuatan film ‘Eat, Pray, Love’. Niluh Djelantik juga telah menembus Globus Switzerland, salah satu retailer terkemuka di Eropa. Atas kerja kerasnya, Niluh Djelantik meraih penghargaan di bidang fashion dari dalam dan luar negeri.
KABUPATEN BADUNG, BALI
Apakah Anda memiliki produk yang ingin dijual?
Produk Sejenis
Kode QR Profil
https://linkumkm.id/etalase/profile/3/
Scan Kode QR menggunakan kamera handphone Anda untuk melihat profil